Bisnis.com, JAKARTA - Berikut adalah informasi tentang pendaftaran CPNS 2026 untuk lulusan SMA/SMK dan S1 lengkap yang bisa Anda jadikan pedoman.
Pemerintah diprediksi akan kembali membuka pendaftaran CPNS 2026 dalam waktu dekat.
Namun, pemerintah melalui Badan Kepegawaian Negara (BKN) dan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) saat ini masih melakukan koordinasi terkait jadwal resmi pembukaan Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2026.
Baca Juga
- Syarat Pendaftaran CPNS 2026, Siapkan Dokumen Ini
- Pendaftaran CPNS 2026 Dibuka untuk Fresh Graduate? Ini Syarat, Jadwal, dan Tahapan Seleksinya
- Cek Bocoran Formasi CPNS 2026 untuk Lulusan SMA, SMK, dan S1 di Sini
Hingga kini, belum ada pengumuman final mengenai waktu pendaftaran, jumlah formasi, maupun detail tata cara seleksi.
Tapi ada baiknya Anda mulai mempersiapkan segala yang berkaitan dengan pendaftaran CPNS 2026.
Cara Daftar CPNS 2026- Akses situs resmi pendaftaran CPNS di https://sscasn.bkn.go.id
- Klik menu Buat Akun, lalu isi NIK, nomor KK, data diri sesuai KTP, email aktif, dan nomor ponsel.
- Upload foto KTP serta swafoto sesuai ketentuan latar dan ukuran file yang ditetapkan sistem.
- Tentukan password yang kuat dan pertanyaan pengaman untuk menjaga keamanan akun.
- Setelah akun berhasil dibuat, unduh dan cetak Kartu Informasi Akun SSCASN sebagai bukti registrasi awal.
- Masuk kembali ke portal SSCASN menggunakan NIK dan password yang telah dibuat.
Info Formasi CPNS 2026 untuk Lulusan SMA/SMK dan S1 Lanjut Halaman 2...




