Grid.ID- Pertandingan menarik akan tersaji pada lanjutan Liga Inggris saat Burnley menjamu Manchester United di Turf Moor. Untuk menyaksikan pertandingan ini, Anda bisa mengakses link live streaming yang tersedia dalam artikel ini.
Laga ini menjadi krusial bagi kedua tim yang tengah berada dalam situasi kurang ideal. Burnley masih terjebak di papan bawah klasemen dan belum menemukan performa terbaiknya.
Di sisi lain, Manchester United datang dengan status tim transisi usai pergantian pelatih. Kondisi skuad kedua tim juga dipengaruhi absennya sejumlah pemain kunci. Berikut informasi lengkap pertandingan sekaligus link live streaming Burnley vs Man United.
Kondisi Burnley dan Manchester United
Burnley menghadapi laga ini dengan modal yang kurang meyakinkan. Dikutip dari Tribun Mataraman, Rabu (7/1/2026), The Clarets baru saja menelan kekalahan 0-2 dari Brighton & Hove Albion, yang memperpanjang catatan tanpa kemenangan mereka menjadi 11 pertandingan beruntun di Liga Inggris musim ini. Dalam rentang tersebut, Burnley menelan sembilan kekalahan dari 11 laga terakhir di kasta tertinggi Inggris.
Tim asuhan Scott Parker sejatinya sempat menunjukkan harapan pada akhir Oktober dengan dua kemenangan beruntun atas Leeds United dan Wolverhampton Wanderers. Namun setelah itu, performa Burnley kembali menurun drastis. Situasi tersebut membuat Burnley kini berada di peringkat ke-19 klasemen sementara Premier League dengan koleksi 12 poin dari 20 pertandingan, tertinggal enam poin dari Nottingham Forest di zona aman.
Menjelang laga ini, Burnley pun berpeluang mendapat tambahan kekuatan. Dua pemain kunci, Hannibal Mejbri dan Lyle Foster, berpotensi kembali memperkuat tim setelah sebelumnya absen. Kehadiran keduanya diharapkan mampu menambah daya gedor Burnley saat menghadapi Manchester United.
Meski begitu, Burnley masih dibayangi krisis pemain. Maxime Esteve diragukan tampil usai mengalami cedera saat absen melawan Brighton. Selain itu, Josh Cullen, Zeki Amdouni, Connor Roberts, Axel Tuanzebe yang tengah membela negaranya di Piala Afrika (AFCON), Joe Worrall, Zian Flemming, serta Jordan Beyer dipastikan belum bisa dimainkan.
Di sisi lain, Manchester United menyambangi Turf Moor dalam situasi transisi. Ruben Amorim resmi kehilangan jabatannya sebagai pelatih kepala setelah hasil imbang 1-1 kontra Leeds United yang diwarnai kritik terbuka terhadap manajemen klub.
Meski demikian, Amorim meninggalkan Setan Merah di posisi keenam klasemen sementara, dengan poin yang sama dengan Chelsea di peringkat kelima dan hanya terpaut tiga angka dari Liverpool di posisi keempat. Untuk sementara waktu, Darren Fletcher ditunjuk sebagai pelatih interim dan akan memimpin Manchester United, termasuk pada laga melawan Burnley serta pertandingan Piala FA kontra Brighton akhir pekan ini.
Soal skuad, kubu Manchester United memiliki kabar baik jelang laga ini. Darren Fletcher memastikan bahwa Bruno Fernandes dan Mason Mount telah dinyatakan fit dan siap tampil menghadapi Burnley. Sebelumnya, Ruben Amorim sempat enggan memastikan kondisi keduanya, meski memberi sinyal pemulihan berjalan positif.
Namun, Manchester United masih kehilangan sejumlah pemain penting. Matthijs de Ligt, Harry Maguire, dan Kobbie Mainoo dipastikan belum masuk skuad akibat cedera. Selain itu, Amad Diallo, Bryan Mbeumo, dan Noussair Mazraoui juga belum bisa diturunkan karena tengah menjalani tugas internasional bersama Pantai Gading, Kamerun, dan Maroko di ajang AFCON.
Dengan kondisi kedua tim yang sama-sama belum ideal, laga ini diprediksi berlangsung ketat. Burnley berharap dukungan publik Turf Moor serta potensi kembalinya Mejbri dan Foster bisa memberikan kejutan.
Sementara itu, Manchester United mendapat suntikan moral dengan kembalinya Bruno Fernandes dan Mason Mount yang dapat menghidupkan lini tengah dan serangan. Pertandingan ini juga menjadi ujian pertama Darren Fletcher sebagai pelatih interim di Liga Inggris, sekaligus momentum bagi Setan Merah untuk menjaga posisi di papan atas klasemen.
Link Live Streaming Burnley vs Man United
Bagi penggemar sepak bola yang tidak ingin melewatkan pertandingan ini, Burnley vs Man United dapat disaksikan melalui platform Vidio. Dikutip dari Vidio, laga Burnley vs Manchester United dijadwalkan berlangsung pada Kamis (8/1/2026), pukul 03.15 WIB.
Berikut link live streaming Burnley vs Man United yang bisa Anda akses untuk menonton laga kedua tim. Pastikan Anda mengakses link live streaming di atas agar dapat menikmati pertandingan dengan kualitas siaran terbaik dan mendukung tayangan legal Liga Inggris. (*)
Artikel Asli




