TABLOIDBINTANG.COM - AC Milan akan menjamu Genoa dalam lanjutan Serie A Liga Italia.
Bermain di hadapan publik sendiri, Rossoneri diunggulkan meraih tiga poin berkat performa yang lebih stabil serta rekor pertemuan yang cenderung memihak tuan rumah.
Dalam beberapa musim terakhir, AC Milan tampil dominan saat berhadapan dengan Genoa.
Dari lima pertemuan terakhir di Serie A, Milan sukses meraih mayoritas kemenangan, sementara Genoa lebih sering pulang tanpa poin dari San Siro.
Catatan ini semakin memperkuat posisi Milan sebagai favorit. Terlebih posisi kedua tim di papan klasemen bak langit dan bumi.
Milan hingga pekan ke-17 ada di peringkat ke-2 dengan 38 poin, hasil dari 11 kemenangan, 5 berimbang, dan sekali menelan kekalahan. Sementara Genoa di peringkat ke-17 mengumpulkan 15 poin.
Kondisi Tim
AC Milan masih memiliki beberapa pemain yang kebugarannya dipantau, namun tetap memiliki kedalaman skuad yang mumpuni.
Kedatangan bomber pinjaman West Ham United, Niclas Fuellkrug, menambah opsi di lini depan Milan. Penampilan Fuellkrug saat menjalani debut melawan Cagliari pada pekan ke-18 cukup menjanjikan.
Di sisi lain, Genoa datang dengan kondisi tim yang kurang ideal akibat sejumlah pemain yang belum fit, sehingga berpotensi bermain lebih defensif dan mengandalkan serangan balik.
Dengan dukungan penuh publik San Siro dan kualitas skuad yang lebih unggul, AC Milan kami prediksi menang 2-0 atas Genoa.


