HARIAN FAJAR, BULUKUMBA – Kehadiran Makan Bergizi Gratis (MBG) yang diprogramkan oleh Presiden Prabowo Subianto sejak 2 Januari 2025 lalu, tentu memberikan dampak positif terhadap penerima manfaat (siswa) dan orang yang terlibat dalam program tersebut. Selain itu, orang tua siswa juga akan merasakan manfaatnya.
Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Bulukumba, Syahruni Haris menyinggung efek domino dari program MBG. Kata dia, ekonomi akan semakin menggeliat dengan banyaknya para pedagang yang bisa menyuplai kebutuhan bahan menu di setiap Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG).
Ia juga menyebutkan jika pengangguran dapat berkurang dengan adanya program MBG ini, karena sudah terserap sebagai tenaga kerja di setiap SPPG.
“Disetiap SPPG itu minimal 50 orang terserap sebagai tenaga kerja atau penyaji MBG, jadi tentu pengangguran berkurang,” ujar Syahruni diacara peluncuran SPPG 02 Caile.
Syahruni mengajak seluruh elemen mensupport program MBG itu, karena kata dia, manfaat program Presiden Prabowo sangat jelas manfaatnya.
“Mari kita kawal bersama program pak Presiden, jika ada kekeliruan dalam pelayanan, silahkan diberikan masukan ke SPPG atau sampaikan kepada kami,” ujarnya. (fad)

:strip_icc()/kly-media-production/medias/4065432/original/001612500_1656325087-WhatsApp_Image_2022-06-27_at_5.08.03_PM.jpeg)

