El Clasico Persib vs Persija Dijaga Ketat, Polda Jabar Kerahkan 3 Ribu Personel Gabungan

disway.id
21 jam lalu
Cover Berita

BANDUNG, DISWAY.ID - Laga Klasik atau El Clasico Indonesia antara Persib Bandung vs Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, akan dijaga 3.000 personel gabungan pada Minggu, 11 Januari 2026. 

Persiapan pengamanan pun telah dilakukan jajaran kepolisian dari Polda Jawa Barat dan Polrestabes Bandung yang telah melakukan rapat persiapan pengamanan. 

BACA JUGA:Persib vs Persija: Duel Big Match dan Rivalitas Tinggi Tutup Putaran Pertama Liga Super Indonesia

BACA JUGA:PSSI Beri Kebebasan Penuh John Herdman Tentukan Sendiri Asisten Timnas

Ribuan personel itu diputuskan akan dikerahkan usai kepolisian menggelar rapat koordinasi pengamanan pertandingan di Polrestabes Bandung, Kamis, 8 Januari 2026 siang.

Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Rudi Setiawan mengatakan, hasil rapat koordinasi digelar untuk memitigasi seluruh potensi risiko. Selain itu, petugas keamanan juga bisa mengantisipasi berbagai kemungkinan yang terjadi baik sebelum hingga sesudah pertandingan.

"Baru saja kami melakukan atau mengadakan rakor rapat koordinasi pengamanan terkait pertandingan antara Persib melawan Persija tanggal 11 Januari mendatang," ujar Rudi.

BACA JUGA:Penjual Beras Ditembak Pelaku Curanmor di Palmerah, Korban Bikin Laporan

Rudi menambahkan, pihaknya akan mengutamakan aspek keamanan bagi pemain kedua tim sekaligus bobotoh yang bakal memadati Stadion GBLA.

"Kami membahas berbagai aspek, kami memitigasi semua risiko yang bakal terjadi dan menentukan langkah-langkah penanggulangannya," ujarnya dalam jumpa pers selepas rapat.

Rudi menambahkan, pihaknya menerapkan pengamanan berlapis yang melibatkan lintas wilayah dan lintas instansi. Selain Polrestabes Bandung, sejumlah Polres di wilayah perbatasan Jawa Barat dengan Jakarta juga dilibatkan.

"Ini melibatkan semua beberapa Polres, yang utama tentunya Polrestabes Bandung untuk di wilayah Bandung dan Polres-Polres yang perbatasan dengan Jakarta dan tempat-tempat yang lainnya," ujarnya.

Libatkan TNI 

Rudi memastikan bahwa pengamanan pertandingan penentu gelar juara paruh musim Super League 2025/2026 ini tidak hanya melibatkan Polri, tetapi juga unsur TNI dan pemerintah daerah.

Sejumlah Polres jajaran yang bersinggungan langsung di lokasi pertandingan juga turut mengamankan pertandingan yang diperkirakan dipadati 35 Ribu penonton. 

BACA JUGA:Polisi Beberkan Alasan Richard Lee Belum Ditahan Usai Jadi Tersangka

  • 1
  • 2
  • »

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Tekanan Fiskal Menguat, KDM Pilih Bangun Jalan Keluar Lewat Infrastruktur
• 23 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Ekspansi Bisnis EBT, SOFA Berganti Nama Jadi Solusi Environment Asia
• 46 detik laluidxchannel.com
thumb
Ranty Maria Merasa Beruntung Dilamar Rayn Wijaya, Mimpi Jadi Nyata
• 16 jam lalugenpi.co
thumb
Jaksa Mulai Mengincar Aset Nadiem Makarim di Dharmawangsa
• 11 jam lalujpnn.com
thumb
Harga Naik Tak Wajar, Saham Sawit hingga Perkapalan Disuspensi Bursa
• 3 jam laluidxchannel.com
Berhasil disimpan.