Hasil Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Lolos ke Perempat Final usai Kalahkan Wakil Taiwan

kompas.tv
1 hari lalu
Cover Berita
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri, saat tampil dalam Malaysia Open 2026 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Rabu (7/1/2026). (Sumber: PBSI)

KUALA LUMPUR, KOMPAS.TV - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri, sukses melaju ke babak perempat final Malaysia Open 2026 usai menundukkan Chen Zhi Ray/Lin Yu Chieh (Taiwan).

Bertanding di Lapangan 1 Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (8/1/2026) sore WIB, Fajar/Fikri menang straight game dengan skor 21-19, 21-19.

Sejak awal laga, ganda putra Indonesia secara cepat mampu unggul 5-2. Keunggulan tersebut terus melebar hingga interval gim pertama pada angka 11-6. 

Fajar/Fikri sempat unggul enam poin (13-7), tetapi setelah itu mereka seakan kehilangan fokus. Pasangan Chen/Lin berhasil menyusul dan menyamakan skor menjadi 19-19. 

Walaupun demikian, Fajar/Fikri berhasil mengembalikkan fokus di momen kritis dan memenangi gim pertama dengan skor 21-19.

Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2026: Ana/Trias dan Jonatan Christie Segel Tiket Perempat Final

Berlanjut ke gim kedua, Chen/Lin mencoba bangkit dengan cepat. Ganda putra Taiwan tersebut mampu unggul 2-6 lebih dahulu. 

Akan tetapi, Fajar/Fikri berhasil mencuri momentum. Pasangan Indonesia ranking 6 dunia tersebut sukses meraih enam poin beruntun untuk berbalik unggul 8-6. 

Keunggulan tersebut terus bertambah. Fajar/Fikri pun unggul saat interval gim kedua dengan skor 11-8. 

Selepas rehat, ganda putra Indonesia semakin tidak terbendung. Fajar/Fikri mampu memperlebar jarak skor menjadi 13-8. 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Edy-A.-Putra

1
2
Show All

Sumber : Kompas TV/BWF

Tag
  • hasil malaysia open 2026
  • Malaysia Open 2026
  • Fajar Alfian
  • ganda putra
  • Muhammad Shohibul Fikri
  • bulu tangkis
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
KKP Dorong Daya Saing Rajungan, 292 Sertifikat CoA Diterbitkan
• 11 jam lalutvrinews.com
thumb
Pemkab Sumbawa Siapkan 20 Hektare Lahan untuk Sekolah Garuda, Program Strategis Pendidikan Nasional
• 18 jam lalupantau.com
thumb
Pengacara Roy Suryo Ungkap Ada Tawaran Damai dari Pihak Jokowi
• 11 jam lalufajar.co.id
thumb
Wapres Gibran Janjikan Hal Ini ke Warga Terdampak Banjir Bandang di Kalsel
• 18 jam lalutvonenews.com
thumb
Ridwan Kamil Resmi Menduda, Pengacara Minta Stop Bahas Soal Aura Kasih
• 22 jam lalutabloidbintang.com
Berhasil disimpan.