Bisnis.com, JAKARTA – Kinerja penjualan PT Astra Daihatsu Motor (ADM) sepanjang 2025 ditopang oleh model kendaraan niaga Gran Max model Pick Up dan Minibus.
Direktur Marketing dan Corporate Communication PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Sri Agung Handayani mengatakan, pada periode Januari–Desember 2025 Daihatsu membukukan penjualan ritel sebesar 137.835 unit. Kinerja tersebut ditopang oleh kontribusi sejumlah model andalan Daihatsu di masing-masing segmen pasar.
Menurutnya, capaian tersebut menegaskan konsistensi Daihatsu dalam menjaga posisi sebagai merek dengan penjualan otomotif nasional peringkat kedua selama 17 tahun berturut-turut.
"Kepercayaan ini memotivasi kami untuk terus menghadirkan produk dan layanan berkualitas demi menghadirkan kebahagiaan bagi pelanggan,” ujar Sri Agung dalam keterangannya, dikutip Jumat (9/1/2026).
Pada segmen kendaraan niaga ringan, Gran Max series kembali menjadi kontributor utama penjualan Daihatsu. Sepanjang 2025, model tersebut membukukan penjualan sebesar 61.871 unit atau sekitar 45% dari total penjualan ritel perseroan.
Secara terperinci, Gran Max Pick Up mencatatkan penjualan sebanyak 43.199 unit dengan pangsa pasar sekitar 58% di segmen pick up low. Sementara itu, model Gran Max Mini Bus membukukan penjualan sebesar 18.672 unit dan memimpin segmen semi komersial dengan pangsa pasar sekitar 92%.
Baca Juga
- Daihatsu Raup Penjualan 137.835 Unit di 2025, Ini Model Terlarisnya
- Daihatsu Ungkap Biang Kerok Penjualan Mobil 2025 Sulit Tembus 800.000 Unit
- Daihatsu Berharap Dukungan Pemerintah Pulihkan Pasar Otomotif 2026
Pada segmen kendaraan murah ramah lingkungan (LCGC), Daihatsu membukukan penjualan gabungan Sigra dan Ayla sebanyak 47.901 unit sepanjang 2025. Capaian tersebut mengukuhkan posisi Daihatsu di pasar LCGC nasional dengan pangsa pasar 36,6%.
Di segmen SUV medium, Terios mencatatkan penjualan 15.557 unit dan menempatkan diri di peringkat dua besar model terlaris dengan pangsa pasar sekitar 12%. Model ini juga menjadi SUV medium terlaris pada rentang harga hingga Rp300 juta dengan penguasaan pasar mencapai sekitar 45%.
Secara agregat, Daihatsu mempertahankan posisi teratas sebagai merek kendaraan yang paling diminati pada segmen harga hingga Rp300 juta. Pada kategori tersebut, Daihatsu menguasai pangsa pasar sebesar 32,5% sepanjang 2025.
Sejalan dengan capaian tersebut, Daihatsu menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan produk serta layanan yang relevan dengan kebutuhan konsumen dan dinamika pasar pada 2026.



/https%3A%2F%2Fcdn-dam.kompas.id%2Fphoto%2Fori%2F2025%2F12%2F19%2Ffc4e9dde-2820-4f95-a7df-20a094902368.jpg)