Khamenei: Iran Tak Bakal Mundur Hadapi Gelombang Protes

idntimes.com
10 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, IDN Times - Pemimpin tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei, bersumpah bahwa republik Islam tidak akan mundur menghadapi gelombang protes besar-besaran yang melanda negeri itu. Ia menyebut para pengunjuk rasa sebagai pengacau dan penyabotase dalam pidatonya yang disiarkan di televisi pada Jumat (9/1/2026).

Demonstrasi telah berlangsung di berbagai wilayah Iran sejak 28 Desember. Aksi ini awalnya dipicu oleh kemarahan masyarakat atas meningkatnya biaya hidup, tapi kemudian berkembang menjadi demonstrasi antipemerintah yang menyerukan pergantian rezim. Sejauh ini, protes terbesar terjadi di Teheran pada Kamis (8/1/2026) malam.

“Semalam di Teheran, sekelompok perusuh datang dan menghancurkan sebuah bangunan milik mereka sendiri demi menyenangkan presiden Amerika Serikat (AS). Semua orang tahu Republik Islam berkuasa dengan darah ratusan ribu orang terhormat, mereka tidak akan mundur menghadapi para penyabot," kata Khamenei dalam pidato di hadapan para pendukungnya.

Ia menambahkan bahwa Presiden AS, Donald Trump, bertanggung jawab atas kematian lebih dari seribu warga Iran, yang tampaknya merujuk pada perang Israel-Iran pada Juni lalu. Ia juga menyebut pemimpin AS itu akan menghadapi nasib serupa dengan Syah Iran, yang digulingkan dalam Revolusi 1979.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Suap Pegawai KPP Pajak Jakut Disamarkan Lewat Jasa Konsultasi Pajak
• 9 jam lalukompas.com
thumb
Nasib Taksi Listrik Celaka di Tangerang: Maju Kena Mundur Kena
• 6 jam laludetik.com
thumb
Pelatihan Teknis Dipercaya Tekan Angka Pengangguran
• 14 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Kemenkeu Beberkan Defisit APBN Rp695,1 Triliun, Apa Imbasnya ke Ekonomi Indonesia?
• 17 jam laludisway.id
thumb
Otorita IKN Bekali Pegawai Tata Kelola Keuangan Demi Percepat Pembangunan Ibu Kota Negara
• 4 jam lalupantau.com
Berhasil disimpan.