Bakal Kebut 34 Proyek Sampah Jadi Listrik, Prabowo: Sampah Jadi Bencana

detik.com
6 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

Presiden Prabowo Subianto mengungkap rencana besar pemerintah membangun 34 proyek Waste to Energy (WtE). Proyek mengubah sampah menjadi listrik ini akan segera dimulai dalam waktu dekat.

"Tahun ini dalam waktu dekat, saya diberi laporan kita akan mulai 34 proyek Waste to Energy, yaitu sampah kita ubah, kita bersihkan menjadi listrik. Ini sangat penting karena kita butuh sekarang membersihkan sampah kita dari kota-kota kita," kata Prabowo saat meresmikan megaproyek kilang terintegrasi atau Refinery Development Master Plan (RDMP) Pertamina, Balikpapan, Kalimantan Timur, Senin (12/1/2026).

Baca juga: Komisi XII DPR Dukung Arahan Prabowo ke ESDM 'Jangan Kutip-kutip'

Menurut Prabowo, penanganan sampah menjadi sangat mendesak karena volumenya yang terus menumpuk dan berpotensi menimbulkan bencana lingkungan. Ia menyinggung kegagalan selama bertahun-tahun dalam merealisasikan pengelolaan sampah yang efektif.

"Sampah itu sudah menumpuk luar biasa. Ini sudah akan menjadi bencana. Belasan tahun tidak bisa kita wujudkan proyek sampah yang baik," ujarnya.

"Kita sekarang akan mulai 34 proyek, tendernya dibuka mungkin hari-hari ini. Tapi ini butuh waktu 2 tahun sampai berfungsi," lanjut Prabowo.

Baca juga: Prabowo Ingatkan ESDM Perluas Eksplorasi Migas: Jangan Dikutip-kutip di Depan




(eva/fca)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Geger Penyelidikan Kriminal Jerome Powell oleh Trump, Kurs Dolar AS Langsung Ambruk!
• 20 jam lalumatamata.com
thumb
Perdana Sejak Menjabat Presiden, Prabowo Bakal Tinjau Langsung IKN
• 15 jam lalubisnis.com
thumb
Pemerintah Perpanjang Program SPHP Beras 2025 hingga 31 Januari 2026
• 20 jam laluidxchannel.com
thumb
Detik-detik Damkar Evakuasi Balita Terkunci di Mobil di Duren Sawit Jakarta Timu
• 4 jam lalukompas.tv
thumb
BNI Dukung Danantara Serahkan 600 Hunian Layak Pascabencana di Aceh Tamiang
• 14 jam lalusuara.com
Berhasil disimpan.