Presiden Prabowo Kunjungi IKN, Ini Tanggapan Puan Maharani

kompas.tv
5 jam lalu
Cover Berita
Ketua DPR RI Puan Maharani menjawab pertanyaan wartawan selepas Upacara Penurunan Bendera di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (17/8/2025). (Sumber: Mentari Dwi Gayati/Antara)

JAKARTA, KOMPAS.TV- Ketua DPR RI Puan Maharani mengatakan DPR siap menerima masukan atau informasi dari Presiden RI Prabowo Subianto mengenai kunjungannya ke Ibu Kota Nusantara (IKN).

Demikian Puan Maharani saat dikonfirmasi mengenai kunjungan Presiden Prabowo ke IKN di Kompleks Parlemen, Selasa (13/1/2026).

“Terkait dengan Pak Prabowo mengunjungi IKN, tentu saja kita akan menampung masukan atau kemudian informasi yang nanti didapat dari pemerintah terkait dengan kunjungan Bapak Presiden,” ucap Puan.

Sebelumnya diberitakan Kompas.tv, Presiden Prabowo Subianto mengunjungi Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur selepas meresmikan kilang terintergrasi milik PT Pertamina di Balik Papan.

Kunjungan Presiden Prabowo ke IKN, menjadi kali pertamanya setelah menjabat sebagai kepala negara.

Baca Juga: KPK Geledah KPP Madya Jakut 11 Jam, Sita Mata Uang Asing hingga Penyimpanan Data Pajak

“lya, jadi setelah dari Banjarbaru ini kita, rombongan Bapak Pesiden akan ke Balikpapan untuk meresmikan salah satu refinery (RDMP),” ucap Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi sebagaimana laporan Jurnalis KompasTV Cindy Permadi, Senin (12/1).

“Sekali lagi sektor industri juga kita kebut supaya kita bisa segera pertama swasembada energi dan kalau pun itu belum, tahapan itu belum tercapai, setidak-tidaknya kita mengurangi devisa kita yang keluar dengan hari ini diresmikan refinery di Balikpapan. Itu akan mengurangi devisa yang kita keluarkan. Mohon doa restu, lanjutnya dari Balikpapan akan nengok ke IKN.”

Sementara itu, Kepala Otorita IKN Basuki Hadimuljono melalui Instagram @basukihadimuljono menunjukkan dirinya mendampingi Sekretaris Kabinet untuk berkeliling Kawasan Inti Pusat Pemerintahan di Ibu Kota Nusantara (IKN).

“Menemani Bapak Seskab @tedsky89 berkeliling Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) IKN,” kata Basuki.

Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Gading-Persada

1
2
Show All

Sumber : Kompas TV

Tag
  • prabowo subianto
  • prabowo subianto ke ikn
  • prabowo
  • prabowo ke ikn
  • puan maharani
  • ikn
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Berkas Roy Suryo Cs Dilimpahkan ke Kejaksaan, Kapan Tersangka Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Disidang?
• 9 jam lalusuara.com
thumb
Pantau Banjir di Aplikasi Cuaca Digital
• 16 jam lalukatadata.co.id
thumb
Hasto Kristiyanto: Netralitas TNI–Polri Penentu Arah Demokrasi, PDIP Wanti-wanti Gejala Otoritarianisme
• 12 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Waspada! Jalur Pantura Pati-Juwana Terendam Banjir, Arus Lalu Lintas Tersendat
• 6 jam lalurctiplus.com
thumb
UNFPA sumbangkan alkes reproduksi bantu masyarakat di Kamboja
• 20 jam laluantaranews.com
Berhasil disimpan.