BPBD DKI: 11 RT di Jakbar dan Jakut Masih Tergenang Selasa Siang 13 Januari 2026

liputan6.com
6 jam lalu
Cover Berita

Liputan6.com, Jakarta - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta melaporkan 13 rukun tetangga (RT) di ibu kota masih tergenang imbas hujan deras yang melanda pada Senin 13 Januari 2026.

"BPBD mencatat saat ini terdapat 11 RT," ujar Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) BPBD DKI Jakarta, Selasa (13/1/2026).

Advertisement

BACA JUGA: 12 Wilayah Pesisir Jakarta Diimbau Waspada Banjir Rob hingga 20 Januari 2026, Simak Daftarnya!

Data itu tercatat per pukul 12.00 WIB. 11 RT yang masih tergenang itu tersebar di Jakarta Barat (Jakbar) dan Jakarta Utara (Jakut).

Menurut Yohan, sebagai upaya penanganan, Badan DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas Sumber Daya Alam (SDA), Dinas Bina Marga, Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik.

Koordinasi juga dilakukan oleh BPBD DKI Jakarta bersama dengan para lurah dan camat setempat. Pihaknya juga menyiapkan kebutuhan dasar bagi penyintas.

"Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat," ucap Yohan.

Lebih lanjut, BPBD DKI juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan.

"Dalam keadaan darurat, segera hubungi nomor telepon 112. Layanan ini gratis dan beroperasi selama 24 jam non-stop," jelas Yohan.

Ada pun 11 RT di Jakarta yang tergenang adalah sebagai berikut:

Jakarta Barat terdapat 5 RT yang terdiri:

- Kelurahan Tegal Alur : 5 RT

Ketinggian: 30 cm

Penyebab: Curah Hujan Tinggi

Jakarta Utara terdapat 6 RT yang terdiri:

- Kelurahan Kalibaru: 1 RT

Ketinggian: 30 cm

Penyebab: Curah Hujan Tinggi

- Kelurahan Warakas: 5 RT

Ketinggian: 35 cm

Penyebab: Curah Hujan Tinggi

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Harga Emas Naik, Gadai ValueMax Fokus Perluas Pembiayaan
• 23 jam lalubisnis.com
thumb
Prabowo Bangun SMA Taruna Nusantara di IKN hingga Pagar Alam, Targetkan Beroperasi Akhir 2026
• 2 jam laludisway.id
thumb
Prabowo Tekankan Efisiensi APBN 2026 Belanja Negara Kembali Dievaluasi
• 20 jam lalueranasional.com
thumb
Debut Beto Goncalves di PSIS: Cetak Gol ke Gawang PSS, Optimistis Lolos dari Zona Degradasi
• 21 jam lalubola.com
thumb
Inara Rusli Sebut Janda Bisa Menikah Tanpa Wali, Ustaz Khalid Basalamah Tegaskan Hukumnya Haram
• 17 jam laluviva.co.id
Berhasil disimpan.