Saat Prabowo Resmikan SMA Taruna Nusantara Malang: Sanjung Alumni-Tambah 20 SMA

kumparan.com
3 jam lalu
Cover Berita

Presiden Prabowo Subianto meresmikan SMA Taruna Nusantara Kampus Malang, Jawa Timur. Peresmian dilakukan pada Selasa (13/1). Prosesi peresmian ditandai dengan pemukulan gong oleh Prabowo.

"Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, pada siang hari ini, Selasa 13 Januari 2026, saya Prabowo Subianto, Presiden Republik Indonesia, dengan ini meresmikan SMA Taruna Nusantara Kampus Malang," kata Prabowo.

Prabowo berharap dengan SMA Taruna Nusantara Malang bisa menjadi jalan untuk membangun bangsa menjadi lebih baik.

"Semoga Tuhan Yang Maha Besar senantiasa melindungi kita sekalian dalam perjalanan kita membangun bangsa Indonesia, menjadi bangsa yang maju, bangsa yang sejahtera," ujar dia.

Prabowo mengatakan, sudah ada 3 SMA Taruna Nusantara di Indonesia. Yakni berada di Magelang, Cimahi dan Malang.

Prabowo: Dengan Pengetahuan dan Teknologi, Kita Bisa Capai Peradaban Tinggi

Presiden Prabowo Subianto mengungkapkan ilmu pengetahuan dan teknologi menjadi suatu aspek penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Menurutnya, hal tersebut bisa meningkatkan peradaban.

"Pembangunan suatu bangsa terletak kepada kemampuan bangsa itu untuk meraih ilmu pengetahuan dan teknologi. Hanya dengan ilmu pengetahuan dan teknologi kita dapat mencapai tingkat peradaban yang tinggi," kata Prabowo saat meresmikan SMA Taruna Nusantara Kampus Malang, Jawa Timur, Selasa (13/1).

"Dengan demikian, kita dapat memberi kesejahteraan kepada rakyat Indonesia. Kita dapat memberi kualitas hidup kepada seluruh rakyat Indonesia untuk hidup dalam kondisi yang baik, hidup lepas dari kemiskinan dan kelaparan," tutur dia.

Prabowo Mau Tambah 20 SMA Garuda, Minta Ada di Tiap Provinsi: Sekolah Unggulan

Presiden Prabowo Subianto mengungkapkan, pemerintah bakal menambah 20 SMA Garuda. Dia menargetkan sekolah ini juga akan diperbanyak lagi hingga ada di tiap provinsi.

"Di samping itu, rencana kita juga akan membentuk sasarannya 20 tambahan yang kita beri nama SMA Garuda," ujar Prabowo saat meresmikan SMA Taruna Nusantara Kampus Malang, Jawa Timur, Selasa (13/1).

Prabowo mengatakan, SMA Garuda dan SMA Taruna Nusantara merupakan suatu sekolah unggulan yang perlu terus diperbanyak.

"Nanti sasaran kita adalah hampir di tiap provinsi harus ada satu SMA Taruna Nusantara atau SMA Garuda. Satu sekolah unggulan," ungkap dia.

Prabowo: Lulusan Taruna Nusantara Terbukti Menonjol, Ada Banyak di Kabinet Saya

Presiden Prabowo Subianto menyebut, lulusan SMA Taruna Nusantara banyak yang berprestasi di tingkat nasional. Ini dibuktikan dengan banyaknya alumni Taruna Nusantara yang masuk Kabinet Merah Putih.

"Sejak (tahun) 90 sampai sekarang, terbukti bahwa kader-kader lulusan TN telah membuktikan diri menonjol di tingkat nasional," kata Prabowo saat meresmikan SMA Taruna Nusantara Kampus Malang, Jawa Timur, Selasa (13/1).

Prabowo bilang, lulusan Taruna Nusantara tak hanya berada di kabinetnya. Ada pula yang kini menduduki jabatan yang tinggi.

"Bahkan di kabinet yang saya pimpin, tadi sudah saya sebut alumni-alumninya, saya kira cukup banyak lulusan TN di tier satu, dan selanjutnya di tier dua, yang selanjutnya juga mulai muncul banyak kader-kader tersebut," ucapnya.

Prabowo berpesan kepada seluruh tenaga pendidik di Taruna Nusantara agar terus berjuang memberikan ilmu kepada murid di sana.

"Saya minta semua unsur, para pimpinan lembaga, para pimpinan sekolah, para pamong, guru, untuk laksanakan pendidikan yang sebaik-baiknya. Pendidikan yang inovatif, pendidikan yang penuh dengan niat untuk membina dan mengembangkan," tutur Prabowo.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Hasil Undian Putaran 4 Piala FA 2026: Liverpool vs Brighton, City dan Arsenal Dapat Lawan Mudah
• 21 jam lalukompas.tv
thumb
IHSG Ditutup Rebound! Cetak ATH Baru ke 8.948 Usai Melemah di Sesi I
• 15 jam lalubisnis.com
thumb
Dompet Dhuafa renovasi sejumlah sekolah di Aceh pada masa pemulihan
• 23 jam laluantaranews.com
thumb
Staf Baru Manchester United, Carrick Andalkan Perpaduan Pengalaman dan DNA Klub
• 23 menit lalusuarasurabaya.net
thumb
Pecah Telur Sejak 2014! Margin Bulog Naik Jadi 7 Persen demi Beras Satu Harga
• 21 jam lalumatamata.com
Berhasil disimpan.