Grid.ID - Kabar bahagia datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor sekaligus musisi Teuku Rassya kini tengah berada dalam fase hidup yang penuh kebahagiaan setelah resmi melamar sang kekasih, Cleantha Islan.
Hubungan asmara yang telah mereka jalani selama kurang lebih lima tahun akhirnya berlabuh pada komitmen yang lebih serius.
Momen lamaran tersebut menjadi bukti keseriusan Teuku Rassya dalam melangkah ke jenjang pernikahan. Di usianya yang kini menginjak 26 tahun, putra sulung aktris Tamara Bleszynski itu mengaku bersyukur karena akhirnya menemukan sosok pasangan hidup yang dirasa sejalan, baik secara pribadi maupun visi masa depan.
Saat ditemui di kawasan Gondangdia, Jakarta Pusat pada Selasa (13/1/2026), Teuku Rassya tampak tak bisa menyembunyikan rasa bahagianya ketika berbicara mengenai rencana masa depan bersama Cleantha Islan. Senyum lebar terus menghiasi wajahnya sepanjang wawancara.
“Pastinya bahagia banget. Setelah 26 tahun hidup, akhirnya aku rasa aku sudah mendapatkan pasangan yang cocok,” ungkap Teuku Rassya di kawasan Gondangdia, Jakarta Pusat pada Selasa (13/1/2026).
Tak hanya berhenti pada kabar lamaran, Teuku Rassya juga secara terbuka membagikan rencana pernikahannya kepada publik. Meski begitu, Teuku Rassya memilih untuk tetap berhati-hati dalam menyampaikan detail tanggal pernikahan.
Ia mengaku tak ingin terlalu jauh berbicara demi menghindari hal-hal yang dianggap pamali.
“Insya Allah lah. Nggak mau pamali gitu, takut kan bahaya katanya,” ujar Teuku Rassya.
Saat ini, pasangan tersebut diketahui tengah disibukkan dengan berbagai persiapan pernikahan. Mulai dari perencanaan konsep acara, pemilihan detail teknis, hingga pembahasan adat yang akan digunakan, semuanya dipikirkan secara matang agar momen sakral tersebut berjalan lancar dan berkesan.
Teuku Rassya memastikan bahwa akad nikah nantinya akan mengusung adat Aceh, sesuai dengan latar belakang keluarga besarnya. Namun demikian, ia menyebut akan ada beberapa penyesuaian agar tetap relevan dan praktis.
“Akad-nya sih lumayan ya tradisional Aceh. Tapi mungkin ada beberapa yang disesuaikan gitu ya, prosedurnya,” jelasnya.
Sementara itu, untuk konsep resepsi pernikahan, Teuku Rassya mengaku masih terus berdiskusi dengan sang calon istri. Hal ini tak lepas dari latar belakang keluarga Cleantha Islan yang memiliki darah Jepang, sehingga keduanya ingin menghadirkan konsep yang mampu mengakomodasi unsur budaya dari kedua belah pihak.
“Kalau resepsinya sendiri kita masih mikir terus terang. Tapi mungkin ada internasional karena dari sisi pasangan aku juga ada keturunan dari Jepang-nya. Jadi coba mengakomodir itulah,” pungkas Teuku Rassya.
Rencana pernikahan pasangan ini pun langsung mencuri perhatian publik. Tak sedikit penggemar dan rekan sesama artis yang turut memberikan doa serta ucapan selamat, berharap agar seluruh rangkaian persiapan hingga hari bahagia nanti dapat berjalan lancar tanpa kendala.
Dengan mengusung perpaduan adat Aceh yang kental dan sentuhan internasional, pernikahan Teuku Rassya dan Cleantha Islan diprediksi akan menjadi salah satu momen spesial yang paling dinantikan di dunia hiburan Tanah Air tahun ini. (*)
Artikel Asli



