tvOnenews.com - Ilmu membantu seseorang membedakan kebenaran dan kesalahan, bersikap bijak dalam mengambil keputusan, serta memberi manfaat bagi diri sendiri dan orang lain.
Namun, ilmu tidak cukup hanya dipelajari. Agar benar-benar membawa kebaikan, ilmu perlu diamalkan dan disertai keberkahan dari Allah SWT.
Salah satu jalan untuk meraih keberkahan tersebut adalah dengan memanjatkan doa.
Membaca doa sebelum atau sesudah menuntut ilmu dapat memudahkan pemahaman, menghadirkan keberkahan, serta menjaga hati agar ilmu dimanfaatkan untuk kebaikan dan terhindar dari sifat sombong.
Oleh sebab itu, agar ilmu menjadi berkah, mudah diamalkan, dan memberi manfaat luas, dianjurkan membaca doa memohon ilmu yang bermanfaat sebagaimana diajarkan dalam Islam.
Doa Mohon Ilmu yang Bermanfaatاَللّٰهُمَّ اِنِّى اَسْأَلُكَ عِلْمًا نَافِعًا وَرِزْقًا طَيِّبًا وَعَمَلاً مُتَقَبَّلاً
Allahumma innii as-aluka ‘ilmaan naafi’aan wa rizqoon thoyyibaan wa ‘amalaan mutaqobbalaan.
Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya aku mohon kepada-Mu ilmu yang berguna, rezki yang baik dan amal yang baik diterima.” (H.R. Ibnu Majah)
(kmr)
