Menteri PU Yakinkan Investor soal Pembangunan IKN Tetap Dilanjutkan di Era Prabowo

idxchannel.com
5 jam lalu
Cover Berita

Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo menegaskan, pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) pada era Presiden Prabowo Subianto dipastikan terus berjalan.

Menteri PU Yakinkan Investor soal Pembangunan IKN Tetap Dilanjutkan di Era Prabowo. (Foto Istimewa)

IDXChannel - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo menegaskan, pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) pada era Presiden Prabowo Subianto dipastikan terus berjalan sesuai tahapan.

Dody menyampaikan kepada para investor bahwa Kementerian PU akan terus mendukung pembangunan sesuai dengan tugas dan kewenangan yang dimiliki.

Baca Juga:
Otorita IKN Sebut Kunjungan Prabowo Sinyal Percepatan Menuju Ibu Kota Politik 2028

"Kepada para investor, saya sampaikan agar tidak ragu lagi. Pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto memberikan dukungan penuh agar IKN benar-benar siap dan berfungsi sebagai ibu kota politik. Seluruh proses pembangunan akan dikerjakan dengan tepat waktu, tepat kualitas, serta secara efektif dan efisien," ujarnya dalam keterangan resmi, Kamis (15/1/2026).

Pada kesempatan tersebut, Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) bersama Kementerian PU sekaligus mengadakan rapat koordinasi dan kolaborasi untuk memperkuat koordinasi untuk memastikan pembangunan infrastruktur inti IKN berjalan sesuai tahapan.

Baca Juga:
AHY Dorong Pengembangan Smart City Berkelanjutan di Kawasan IKN

"Kami akan terus menjalin kerja sama dengan Otorita IKN. Jalan tol kami akan berusaha selesaikan secepat-cepatnya, bendungan, juga jika diperlukan terkait dengan penyediaan air minum dan perpipaan," kata Dody.

Baca Juga:
Presiden Prabowo Tekankan Percepat Pembangunan IKN

Kepala Otorita IKN Basuki Hadimuljono juga menyampaikan rasa terima kasih atas kolaborasi bersama Kementerian PU yang sudah sempat berjalan. Terutama saat pembukaan jalan tol pulau balang selama Natal dan Tahun Baru.

"Secara khusus kami mengucapkan terima kasih atas dibukanya tol selama Nataru kemarin, itu sangat membuat antusias pengunjung Nataru lebih dari 300 ribu orang dalam lima hari," ujar Basuki.

Baca Juga:
Prabowo Instruksikan Pembangunan Gedung Legislatif-Yudikatif di IKN Rampung 2028

(Dhera Arizona)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Transjakarta Perkuat Sistem Lost and Found Berbasis GCG dan ESG
• 43 menit lalutvrinews.com
thumb
360 Gempa Tidak Terdeteksi, 12 Juta Nyawa Manusia di Ujung Tanduk
• 11 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Kirim 510 Mahasiswa, BPS Lakukan Pendataan Wilayah Terimbas Bencana Sumatra
• 6 jam lalubisnis.com
thumb
Baru 11 Persen KDKMP di Jatim yang Beroperasi, Ketersediaan Lahan Jadi Kendala
• 20 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Tito Karnavian Tegaskan Lumpur Banjir Sumatra Tak Dijual ke Swasta: Akan Dipakai Buat Tanggul
• 22 jam lalusuara.com
Berhasil disimpan.