Prilly Latuconsina Bingung Jelang Lebaran, Promosi Film dan Masak Rendang

genpi.co
20 jam lalu
Cover Berita

GenPI.co - Artis cantik Prilly Latuconsina menghadapi jadwal yang sangat padat pada Lebaran 2026.

Dia harus mempromosikan film terbarunya, Danur The Last Chapter, yang ditayangkan berdekatan dengan Idulfitri.

Prilly Latuconsina pun merasa kebingungan karena mempunyai tugas memasak di rumah saat Lebaran.

“Lebaran ternyata filmku tayang, sedangkan aku Lebaran ada tugas masak rendang," ujar Prilly Latuconsina di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (12/1).

Wanita 29 tahun itu pun belum bisa memastikan apakah dirinya akan memasak rendang atau tidak pada Lebaran 2026.

Prilly Latuconsina menjelaskan memasak rendang membutuhkan waktu dan tenaga yang banyak.

Padahal, artis berdarah Ambon-Sunda itu juga mempunyai kewajiban mempromosikan filmnya.

“Spertinya promo Danur bakalan heavy banget dan banyak menguras waktu," tutur Prilly Latuconsina.

Meskipun demikian, Prilly Latuconsina berharap bisa tetap berkumpul bersama keluarganya pada Idulfitri.

“Semoga masih bisa sempat sama keluarga walaupun ada kerjaan," kata Prilly Latuconsina. (mcr7/jpnn)

 

Simak video pilihan redaksi berikut ini:


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Ayah Farel Prayoga Polisikan Manajer Anak Atas Dugaan Pencemaran Nama Baik
• 12 jam laluinsertlive.com
thumb
Legislator: Sejauh Ini Belum Ada Pembahasan Soal Pilkada
• 21 jam lalujpnn.com
thumb
Konsekuensi Hukum bagi Puluhan Kepsek SK Kadaluarsa,  karena Diduga Mencairkan Dana BOS
• 6 jam lalurealita.co
thumb
Penggugat Bantah Klaim Adly Fairuz Hanya Terima Rp300 Juta di Kasus Penipuan Akpol
• 16 jam laluinsertlive.com
thumb
Ketua Kadin Sulbar Dimosi Tidak Percaya, Kadin Pusat Diminta Tunjuk Caretaker
• 2 jam laluharianfajar
Berhasil disimpan.