Tersingkir di India Open, Sabar/Reza Langsung Pasang Target Tinggi di Indonesia Masters 2026

tvonenews.com
1 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, tvOnenews.com - Ganda putra Indonesia Sabar Karyaman Gutama/Reza Pahlevi Isfahani langsung mengalihkan fokus ke Daihatsu Indonesia Masters 2026 usai langkah mereka terhenti di babak 16 besar India Open 2026.

Pasangan unggulan ketujuh itu harus mengakui keunggulan wakil Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, dua gim langsung dengan skor 15-21, 13-21 pada pertandingan yang digelar di Indira Gandhi Sports Complex, New Delhi, Kamis.

Sabar mengakui permainan dirinya bersama Reza tidak berkembang akibat tekanan lawan serta kondisi lapangan yang menyulitkan.

“Hari ini kami tidak bisa keluar dari tekanan. Sentuhan saya dan Reza juga tidak dapat, jadi tidak bisa berbuat banyak. Mau mengubah pola pun cukup sulit karena kondisi lapangan yang berangin,” ujar Sabar dalam keterangan resmi PP PBSI usai laga.

Pebulu tangkis asal Jawa Tengah itu menilai penguasaan permainan depan menjadi faktor krusial sepanjang turnamen, terutama saat kondisi lapangan tidak ideal.

“Siapa yang pegang permainan depan duluan, itu yang sangat menguntungkan di turnamen ini,” tambahnya.

Meski gagal melangkah lebih jauh di India Open, Sabar/Reza tak ingin larut dalam kekecewaan. Mereka menegaskan siap bangkit dan tampil maksimal pada turnamen berikutnya yang digelar di Tanah Air.

“Kami berharap di Daihatsu Indonesia Masters 2026 minggu depan bisa lebih baik daripada turnamen sebelumnya. Main di Istora, banyak pendukung yang hadir, jadi kami mau dapat hasil maksimal,” kata Reza.

Sementara itu, dari sektor tunggal putri, Indonesia masih menyisakan satu wakil di babak perempat final, yakni Putri Kusuma Wardani. Putri dijadwalkan menghadapi tantangan berat dengan menantang pemain peringkat satu dunia asal Korea Selatan, An Se Young.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Terlibat Jaringan Pengedar Narkoba, Kakak Adik Terancam Hukuman Mati
• 6 jam laluberitajatim.com
thumb
Ancaman Invasi AS dan Kerusuhan Iran, DPR Soroti Keselamatan WNI
• 19 jam lalumerahputih.com
thumb
Sanchez Jadi Biang Kerok Kekalahan Chelsea dari Arsenal, Rosenior Pasang Badan
• 16 jam lalugenpi.co
thumb
4 Alasan Hakim Vonis Laras Faizati 6 Bulan Tapi Langsung Bebas
• 16 jam lalusuara.com
thumb
Tingkatkan Kualitas Pelayanan Hukum, Polres Pariaman Perkuat Kapasitas Penyidik
• 17 jam lalutvrinews.com
Berhasil disimpan.