Apa Sih Arti Plenger? Bahasa Gaul yang Lagi Viral

medcom.id
2 jam lalu
Cover Berita
Jakarta: Jika Sobat Medcom sering berselancar di media sosial seperti TikTok, Instagram, atau X, kamu mungkin sering menemui istilah "plenger" yang digunakan untuk mendeskripsikan seseorang atau perilaku tertentu. Istilah ini mendadak viral dan menjadi bagian dari bahasa gaul yang digunakan anak muda untuk mengekspresikan berbagai situasi.
 
Lantas, dari mana asal kata ini dan apa sebenarnya maknanya?
 
Kata "plenger" pertama kali menjadi perbincangan luas setelah dilontarkan oleh Dono, salah satu talent di akun TikTok @BANGDO7. Dalam sebuah video yang diunggah pada 29 Februari 2024, Dono diminta oleh sang pemilik akun untuk menilai wajah seorang pengguna TikTok bernama Yoga (alias Agoy).

Saat ditanya siapa nama yang cocok untuk wajah tersebut, Dono menjawab dengan spontan, "Plenger, Bang". Jawaban singkat dan tidak biasa ini ternyata menarik perhatian netizen dan langsung memicu rasa penasaran di kolom komentar.
 
Menanggapi rasa penasaran publik, Dono kemudian memberikan penjelasan mengenai sejarah kata tersebut dalam video yang diunggah pada 8 Maret 2024. Ternyata, istilah ini terinspirasi dari seorang anak kecil di lingkungan rumahnya.
 
Dono mendeskripsikan anak tersebut sebagai sosok yang "tidak jelas" dan berperilaku slengean. Menurutnya, anak itu unik karena berbeda dari kebanyakan anak kecil yang biasanya dianggap lucu. Karena perilakunya yang dianggap tidak masuk akal atau "gak lucu" tersebut, Dono memberinya julukan "plenger".
 

Baca Juga :

Lirik Lagu 'Oleh-Oleh' yang Viral Dibawakan dengan Energik oleh Rita Susilawati

 
Seiring dengan perkembangannya di media sosial, makna kata "plenger" kini meluas dan memiliki interpretasi yang beragam di kalangan netizen, “plenger" sering digunakan untuk menyebut seseorang yang memiliki perilaku acak, aneh, atau tidak terduga. 
 
Sebagai contoh, Roby Tremonti disebut sebagai sosok yang "plenger" oleh netizen karena tingkahnya yang dianggap sangat aneh ketika memberikan klarifikasi mengenai dirinya yang disebut pelaku grooming aktris Aurelie Moeremans. 
 
Jawaban yang dilontarkan dirinya tidak jelas dan dianggap seperti melantur, sehingga netizen menyebut dirinya dengan kata plenger. 
 
Kepopuleran kata "plenger" menunjukkan bagaimana sebuah istilah yang bermula dari spontanitas dapat berevolusi menjadi tren bahasa yang kaya makna dalam budaya digital. Mulai dari menggambarkan hal-hal yang random. Plenger pun kini resmi menjadi bagian dari perbendaharaan kata gaul generasi saat ini.
 
(Fany Wirda Putri)

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(RUL)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Terlempar ke Posisi 5, Honda Siapkan Amunisi Elektrifikasi Hadapi 2026
• 11 jam lalukumparan.com
thumb
Update Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Sabtu, 17 Januari 2026: BMKG Prediksi Turun Hujan
• 9 jam laludisway.id
thumb
Geger! Doktif Sebut Richard Lee Tak Pernah Jadi Mualaf: Diduga Melakukan Penistaan Agama
• 22 jam lalugrid.id
thumb
Penerbangan Terakhir Hadirkan Drama Emosional Dunia Penerbangan
• 23 jam laluharianfajar
thumb
Perkembangan Kasus Korupsi Minyak Mentah Petral, Kerugian Negara Masih Dihitung!
• 11 jam laludisway.id
Berhasil disimpan.