LPBH PBNU Nilai Nadirsyah Hosen Tak Pahami Regulasi NU dan Posisi Syuriah

sindonews.com
1 bulan lalu
Cover Berita
JAKARTA - Sekretaris Lembaga Penyuluhan dan Bantuan Hukum (LPBH) PBNU, Abdul Hakam Aqsho, mengkritisi pernyataan akademisi NU, Nadirsyah Hosen, yang sebelumnya menyatakan bahwa marwah organisasi Nahdlatul Ulama (NU) sepenuhnya berada di tangan Syuriah yang dipimpin Rais Aam. Hakam menilai pandangan tersebut tidak mencerminkan pemahaman komprehensif terhadap dinamika PBNU saat ini.

Menurut Hakam, Nadirsyah cenderung menganalisis persoalan internal NU tanpa data objektif. Ia menilai keputusan Syuriah yang memakzulkan Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf (Gus Yahya) dilakukan secara tergesa-gesa dan tidak sesuai kaidah organisasi.



"Keputusan Syuriah yang memakzulkan Gus Yahya sangat serampangan karena melanggar banyak prosedur organisasi dan jauh dari nilai-nilai yang dijunjung kiai NU selama ini. Lalu marwah seperti apa yang mereka tunjukkan jika justru mengarah ke kehancuran NU?" ujar Hakam di Jakarta, Senin (8/12/2025).

Hakam mengaku heran atas berbagai manuver yang ia sebut dikomandoi Rais Aam KH Miftachul Akhyar. Ia menilai skenario pemakzulan terhadap Gus Yahya sangat lemah dan terkesan dipaksakan.

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Ini Arman, Warga Lokal Penunjuk Jalan Pencarian Korban Pesawat ATR 42-500
• 13 jam laludetik.com
thumb
FPCI: Indonesia Harus Jaga Jarak Strategis dari Amerika Serikat dan China
• 6 jam lalutvrinews.com
thumb
Tabrakan Kereta Cepat di Spanyol Tewaskan 39 Orang
• 7 jam lalutvrinews.com
thumb
Draft Perpres TNI Atasi Terorisme Tuai Kritik, Dinilai Ancam Demokrasi
• 8 jam lalukatadata.co.id
thumb
Awas Macet, Ada Galian PAM Jaya di Jalan M. Saidi Raya Pesanggrahan Jaksel
• 11 jam lalukompas.com
Berhasil disimpan.