Setelah 16 Hari Hilang, Syafiq Ridhan Ali Razan Ditemukan Meninggal Dunia

cumicumi.com
5 hari lalu
Cover Berita
































Seorang pendaki gunung bernama Syafiq Ridhan Ali Razan sempat menjadi perbincangan warganet usai dinyatakan hilang di Gunung Slamet. Remaja berusia 18 tahun itu dinyatakan hilang sejak tanggal 27 Desember 2025 setelah pendakian bersama seorang rekannya.

Setelah 16 hari pencarian, belum lama ini Tim SAR menyatakan Syafiq Ridhan Ali Razan bahwa telah ditemukan. Sayangnya, pemuda asal Magelang itu dalam kondisi sudah meninggal dunia. Hingga berita ini ditulis, proses evakuasi korban masih terus berlangsung.

Melansir berbagai sumber, Syafiq ditemukan pada pukul 10.22 WIB di jalur punggungan Gunung Malang dekat area Batu Watu Langgar. Dia ditemukan dalam pencarian tahap II.

"Survivor ditemukan sekitar pukul 10.22 WIB di jalur punggungan Gunung Malang, tepatnya di sekitar area Batu Watu Langgar. Penemuan ini merupakan hasil pencarian hari ke-17, dengan tim SAR tahap dua yang baru melakukan pencarian selama dua hari," kata Kepala Desa Clekatakan Sutrisno, dikutip dari Detik Jateng.

Dengan ditemukannya Syafiq, maka operasi pencarian resmi dinyatakan selesai. Walau begitu, seluruh tim SAR gabungan akan melakukan proses evakuasi sesuai prosedur yang berlaku. (ND)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Pratikno: Saya Manusia Amfibi, Pernah di Akademisi, Riset, dan Eksekutif
• 12 jam lalukumparan.com
thumb
Ponsel Milik Kopilot Pesawat ATR Ditemukan, Ada Pergerakan di Smartwatch
• 5 jam lalukumparan.com
thumb
Sudah RJ, Status Tersangka Eggi-Damai di Kasus Isu Ijazah Palsu Jokowi Dicabut
• 6 jam lalukumparan.com
thumb
Nadiem Makarim Alami Reinfeksi Luka, Pilih Tetap Jalani Sidang Chromebook Hari Ini
• 13 jam lalukompas.com
thumb
10 Film yang Lagi Trending di Netflix Indonesia
• 3 jam lalubeautynesia.id
Berhasil disimpan.