Kodim 1803/Fakfak Dorong Prajurit Tetap Prima melalui Latihan Fisik

tvrinews.com
4 jam lalu
Cover Berita

Penulis: Frans Tamaela

TVRINews, Fakfak

Anggota Kodim 1803/Fakfak secara rutin melaksanakan pembinaan fisik berupa latihan aerobik untuk menjaga kebugaran dan meningkatkan ketahanan tubuh prajurit. Kegiatan ini berlangsung di wilayah Kabupaten Fakfak, Provinsi Papua Barat, Selasa, 20 Januari 2026.

Pembinaan fisik dipimpin langsung Komandan Kodim 1803/Fakfak Letkol Inf Wahlin Rahman. Kegiatan tersebut menjadi bagian dari upaya pembinaan jasmani guna menunjang pelaksanaan tugas pokok prajurit sehari-hari.

Latihan yang dilaksanakan secara berkesinambungan ini bertujuan menjaga kondisi fisik prajurit agar tetap prima. Kesehatan dan stamina dinilai menjadi faktor penting dalam mendukung kesiapan prajurit menjalankan berbagai tugas kewilayahan.

Letkol Inf Wahlin Rahman menyampaikan pembinaan jasmani merupakan kebutuhan dasar setiap prajurit. Kondisi fisik yang bugar turut berperan menjaga imunitas tubuh serta meningkatkan kinerja personel.

“Pembinaan fisik ini merupakan salah satu kebutuhan anggota yang secara rutin kami bina, sebab dengan kesehatan dan stamina tubuh yang prima para anggota dapat melaksanakan tugas dengan maksimal,” ujar Wahlin Rahman, Selasa, 20 Januari 2026.

Selain untuk internal satuan, kegiatan ini juga diharapkan menjadi contoh bagi masyarakat Fakfak tentang pentingnya menjaga kesehatan dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

Melalui pembinaan fisik yang rutin, prajurit Kodim 1803/Fakfak ditargetkan memiliki daya tahan tubuh yang kuat sehingga mampu mendukung pelaksanaan tugas secara optimal di lapangan.

Editor: Redaksi TVRINews

Komentar
1000 Karakter tersisa
Kirim
Komentar

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Pesan Trump ke PM Norwegia Ungkap Sikap Agresif Soal Greenland Gara-Gara Ditolak Nobel Perdamaian
• 10 jam laluokezone.com
thumb
Kejagung Selidiki Dugaan Korupsi Tata Kelola Minyak
• 7 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Dilaporkan Hilang Saat Banjir, Warga Karawang Ditemukan Tewas Tenggelam
• 9 jam laluliputan6.com
thumb
DBS Indonesia bidik bisnis wealth management tumbuh dua digit di 2026
• 19 jam laluantaranews.com
thumb
Terpopuler: Khalid Basalamah di Nikahan Ketiga Mualem Vs Niat Rujuk Insanul demi Anak
• 1 jam laluinsertlive.com
Berhasil disimpan.