Moms, pernahkah Anda merasa jadi lebih pelupa saat hamil? Lupa di mana naruh kunci rumah, bingung mondar-mandir cari HP yang ternyata ada di saku baju, atau lupa pencet tombol memasak di rice cooker, padahal sudah mau berangkat kerja.
Tenang, Anda tidak sendirian. Kondisi ini sering disebut pregnancy brain dan ada penjelasan ilmiahnya, lho!
Selama kehamilan, tubuh ibu mengalami perubahan besar, termasuk pada hormon dan cara kerja otak. Hal inilah yang menjadi salah satu faktor kenapa ibu hamil jadi sering lupa.
Perubahan Hormon dan Memori Ibu HamilDikutip dari WebMD, Louann Brizendine, MD, dari University of California, menjelaskan bahwa saat hamil, kadar hormon progesteron dan estrogen bisa meningkat hingga 15–40 kali lipat dari kondisi normal.
Lonjakan hormon inilah yang memengaruhi sel saraf di otak, terutama area yang berhubungan dengan fokus dan memori jangka pendek.
Akibatnya, ibu hamil bisa lebih sering lupa hal-hal kecil dalam keseharian. Namun, ini bukan tanda penurunan kecerdasan.
“Perubahan ini tidak menurunkan IQ ibu, melainkan mengubah cara otak memprioritaskan informasi,” jelas Louann Brizendine, MD.
Kurang Tidur dan Stres Ikut MemperparahSelain hormon, faktor lain juga berperan. Jane Martin, MD, Direktur Pusat Pengujian dan Evaluasi Neuropsikologis di Mount Sinai Medical Center, menyebutkan bahwa kurang tidur, stres, dan kebiasaan multitasking dapat menurunkan ketajaman kognitif.
Saat tubuh lelah dan pikiran penuh, otak jadi sulit menyimpan informasi dengan optimal. Inilah alasan mengapa ibu hamil sering merasa “blank”, terutama di trimester akhir.
Kabar baiknya, perubahan ini justru menunjukkan kemampuan adaptasi otak ibu. Meski memori jangka pendek menurun, kepekaan emosional dan insting keibuan justru meningkat. Otak ibu menjadi lebih responsif terhadap kebutuhan bayi, baik secara fisik maupun emosional, Moms.
Jadi tak perlu khawatir ya, Moms, karena ini kondisi wajar yang dialami ibu hamil.





