Jakarta, tvOnenews.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, berbicara soal persaingan di Indonesia Masters 2026.
Menurut mereka, persaingan di turnamen level super 500 sudah sangat merata.
- PBSI
Sabar/Reza sendiri berhasil melewati babak pertama Indonesia Masters 2026 pada Selasa 20 Januari kemarin.
Peraih medali emas SEA Games 2025 itu sukses mengalahkan wakil wakil Malaysia, Chia Weijie/Lwi Sheng Hao.
Sabar/Reza memastikan kemenangan usia bermain tiga game 21-18, 19-21, 21-10.
Kemenangan atas pasangan Malaysia itu pun memastikan Sabar/Reza merebut tiket ke 16 besar.
"Peta persaingan pastinya sudah (level) Super 500, 750, 1000... persaingannya pasti sudah merata sekarang," kata Sabar kepada media.
"Siapapun berlatih dengan baik, siapapun punya motivasi yang sama juga pasti dengan kita," lanjutnya.
"Kita tidak boleh lengah di setiap match-nya, kita tetep fokus. Ya mudah-mudahan apa yang ditargetin sih bisa tercapai dengan maksimal," kata Sabar menambahkan.
Selain Sabar/Reza, Indonesia juga meloloskan tiga pasang ganda putra lain ke 16 besar Indonesia Masters 2026.
Mereka adalah Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri, Raymond Indra/Nikolaus Joaquin dan Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana.
Pada babak 16 besar nanti, Sabar/Reza akan menghadapi Nur Mohd Azriyn Ayub Azriyn/Tan Wee Kiong.



