Usai OTT KPK, Menkeu Lantik Pejabat Baru DJP Jakarta Utara

metrotvnews.com
3 jam lalu
Cover Berita

Jakarta: Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa melantik empat pejabat di lingkungan Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Wilayah Jakarta Utara. Perombakan ini dilakukan menyusul sejumlah jajaran DJP Jakarta Utara yang terjerat operasi tangkap tangan (OTT) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Purbaya mengungkapkan sejumlah pegawai pajak, mulai dari level bawah hingga kementerian, masih dalam proses penanganan KPK. Ia menegaskan kasus tersebut harus menjadi pelajaran bagi para pejabat yang baru dilantik, terutama di level pimpinan.

“Saya ingatkan lagi bahwa mereka di bawah tidak bekerja sendirian, mereka diawasi oleh atasannya. Atasannya harus mengawasi betul kerja bawahannya. Jangan sampai terlibat, tapi jangan sampai dikibulin. Kalau hanya main-main, atasannya tidak tahu,” ujar Purbaya di Gedung DJP Wilayah Jakarta Utara, Kamis, 22 Januari 2026.
 

Baca Juga :Suap Perpajakan Berkaitan dengan Penurunan Bayar PBB


Ia menegaskan tindakan satu orang pegawai pajak dapat berdampak luas terhadap ribuan pegawai lainnya. Oleh karena itu, Kementerian Keuangan tidak akan ragu menjatuhkan sanksi tegas bagi pegawai yang terbukti menyalahgunakan kewenangan.

“Saya tidak ragu menyampaikan sikap bahwa pegawai pajak yang menyalahgunakan kewenangan akan dikenakan sanksi keras, mulai dari mutasi ke wilayah terpencil hingga penghentian sesuai tingkat pelanggarannya,” tegas Purbaya.

Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa melantik pejabat DJP baru. Foto: Metro TV/Kautsar

Purbaya juga mengingatkan pejabat yang baru dilantik agar menjaga amanah dan kepercayaan masyarakat. Menurutnya, kepercayaan publik hanya dapat dibangun melalui integritas yang konsisten.

“Kepercayaan itu bukan dibangun lewat slogan atau acara seremonial, tetapi lewat perilaku sehari-hari yang profesional, transparan, dan akuntabel selama bertahun-tahun,” jelas Purbaya.

Adapun pejabat yang dilantik antara lain Untung Supardi sebagai Kepala Kantor Wilayah DJP Jakarta Utara; Gorga Parlaungan sebagai Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Madya Jakarta Utara; Andika Arisandi sebagai Pejabat Fungsional Penilai Pajak Ahli Muda KPP Madya Jakarta Utara; serta Hadi Suprayitno sebagai Kepala Seksi Pengawasan III KPP Madya Jakarta Utara.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Penampakan Duit Rp2,6 Miliar Disimpan Dalam Karung Hasil Pemerasan Bupati Pati Sudewo
• 19 jam laluokezone.com
thumb
Memaknai Pergulatan Batin Para Pengacara dalam Terang Kisah Santo Bartolo Longo
• 7 jam lalukumparan.com
thumb
Kejagung Pantau Sidang Nadiem Makarim Cs untuk Pengembangan Kasus
• 22 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Fadli Zon: Pemerintah Datang ke Keraton Solo Bukan Urus Konflik Internal
• 2 jam laludisway.id
thumb
Mendagri Tito Tinjau Infrastruktur Jembatan Pascabencana di Bireuen
• 19 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.