Breaking News: Seluruh Korban Pesawat Jatuh Ditemukan, Dua Korban Terakhir Dievakuasi dari Jurang

harianfajar
2 jam lalu
Cover Berita

HARIAN FAJAR, PANGKEP — Operasi pencarian dan penyelamatan (SAR) korban jatuhnya pesawat akhirnya tuntas.

Tim SAR gabungan menemukan dua korban terakhir pada Jumat pagi, 22 Januari, di area jurang Bulusaraung sekitar lokasi kejadian.

Dengan penemuan tersebut, seluruh korban dalam peristiwa jatuhnya pesawat dinyatakan telah ditemukan.

Kasi Ops Basarnas Kota Makassar, Andi Sultan, menyampaikan hal itu setelah menerima laporan langsung dari tim SAR yang berada di lapangan.

“Pagi ini kami menerima laporan dari tim SAR gabungan bahwa dua korban terakhir telah ditemukan di jurang. Dengan demikian, seluruh korban jatuhnya pesawat sudah ditemukan semuanya,” katanya.

Ia menjelaskan, proses evakuasi dua korban terakhir tidak berjalan mudah karena posisi korban berada di jurang dengan medan yang curam dan sulit dijangkau.

Tim SAR harus bekerja ekstra dengan mengutamakan faktor keselamatan personel saat melakukan penurunan dan pengangkatan korban.

Sejak awal operasi, tim SAR gabungan yang terdiri dari unsur TNI, Polri, Basarnas, pemerintah daerah, serta relawan telah dikerahkan secara maksimal.

Pencarian dilakukan secara menyeluruh dengan menyisir area sekitar lokasi jatuhnya pesawat, termasuk lereng dan jurang yang berada di sekitar titik utama. (fit)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Negosiasi Tuntas, PSM Dikabarkan Deal dengan Penyerang Persis Solo Gervane Kastaneer
• 19 jam laluharianfajar
thumb
Trump Sebut Armada AS Berkekuatan Besar Sedang Menuju Iran
• 4 jam lalurepublika.co.id
thumb
Bentuk Dewan Perdamaian Gaza Atasi Konflik, Donald Trump: Bisa Gantikan Peran PBB!
• 16 jam lalukompas.tv
thumb
Update Rekayasa Rute TransJakarta Hari Ini 23 Januari 2026 Terdampak Banjir: Cek Koridor 3, 8, dan 13
• 2 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Banjir Jakarta dan Rapuhnya Ketahanan Sosial Kota
• 6 jam lalukompas.com
Berhasil disimpan.