JAKARTA - Kapusdatin BPBD DKI Jakarta, Mohammad Yohan menyebutkan, imbas hujan yang mengguyur kawasan Jakarta, sejumlah wilayah terendam banjir hingga Jumat (23/1/2026) pagi ini. Tercatat, ada sebanyak 387 jiwa mengungsi.
1. 387 Warga Mengungsi
"Total ada sebanyak 387 jiwa yang mengungsi imbas genangan di 125 RT di Jakarta," ujarnya pada wartawan, Jumat (23/1/2026).
Rinciannya, sebanyak 11 KK atau 28 jiwa mengungsi di Masjid Jami Al Khaeer di kawasan Kedaung Kali Angke dan 20 KK atau 65 jiwa di Aula Rusunawa KA Tubun, Jakarta Barat. Lalu, di RPTRA Segas 60 Jiwa, RPTRA Intiland 19 jiwa, Aula Masjid Muhajirin 56 jiwa, PAUD Nusantara 78 jiwa, Pos RW 02 12 jiwa kawasan Karet Tengsin, Jakarta Pusat. Lalu, di Masjid Al Muqorrobin 18 KK atau 69 Jiwa kawasan Cipinang Melayu Jakarta Timur.
"Hingga pukul 08.00 WIB, BPBD mencatat saat ini terdapat 125 RT dan 14 ruas jalan tergenang," tuturnya.
Dia menerangkan, dari 125 RT yang tergenang di Jakarta itu, ada sebanyak 38 RT di Jakarta Barat dengan ketinggian 15-80 cm. Lalu, di Jakarta Selatan terdapat 55 RT dengan ketinggian 20-90 cm.
Kemudian, di Jakarta Timur terdapat 30 RT, dengan ketinggian 30-90 cm. Selanjutnya di Jakarta Utara terdapat 2 RT dengan ketinggian 40 cm. Adapun 14 ruas jalan tergenang sebagai berikut.


