Hujan Deras Picu Longsor di Depok, Pemkot Kerahkan DPUPR

liputan6.com
3 jam lalu
Cover Berita

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Kota Depok bergerak cepat menangani bencana dampak tingginya curah hujan. Wali Kota Depok, Supian Suri mendatangi langsung luapan Kali Jantung yang disebabkan longsornya turap perumahan Villa Pertiwi, Cilodong, Depok.

Supian melihat luasnya turap yang ambruk sehingga material turap berjatuhan di aliran Kali Jantung. Supian telah mengerahkan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok untuk mengangkat material puing turap yang menyebabkan aliran air Kali Jantung meluap ke pemukiman warga.

Advertisement

BACA JUGA: Longsor di Manggarai Timur NTT, 1 Orang Tewas dan 2 Hilang Tertimbun

“Curah hujan yang tinggi menyebabkan longsor dan turap jebol di Perumahan Villa Pertiwi RW 15,” ujar Supian di lokasi, Jumat (23/1/2026).

Supian menegaskan, Pemerintah Kota Depok akan bergerak cepat untuk menangani dampak bencana akibat cuaca hujan. Pemerintah Kota Depok akan segera menangani titik wilayah yang mengalami dampak bencana.

“Saya minta penanganan dilakukan cepat, tepat, dan mengutamakan keselamatan warga. Tim DPUPR Kota Depok langsung bergerak melakukan penanganan darurat,” tegas Supian.

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Putin Masih Pikir-Pikir untuk Gabung Dewan Perdamaian Buatan Trump
• 9 jam laluidxchannel.com
thumb
Tiga Korban ATR 42-500 Berhasil Diidentifikasi, Ada Pramugari Indonesia Air Transport
• 6 jam laluterkini.id
thumb
Bukan Mendadak! KPK Intai Bupati Pati Sudewo Sejak November, Berawal Laporan Warga
• 9 jam lalugenpi.co
thumb
IHSG Turun 1 Persen di Tengah Kejatuhan Saham Konglo Prajogo Pangestu Cs
• 10 jam laluidxchannel.com
thumb
Amerika Pecah, Keputusan Trump Bisa Dikudeta
• 18 jam lalucnbcindonesia.com
Berhasil disimpan.