Lula Lahfah Ditemukan Meninggal Dunia di Apartemen

kumparan.com
18 jam lalu
Cover Berita

Selebgram Lula Lahfah mengembuskan napas terakhirnya pada Jumat (23/1) malam. Lula meninggal dunia di usia 26 tahun.

Kabar duka ini pertama kali tersebar di media sosial. Postingan terakhir Lula tampak dipenuhi ungkapan duka cita dari rekan artis dan juga netizen.

Terkait kepergian Lula yang cukup mendadak ini pun dikonfirmasi oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Budi Hermanto. Ia mengatakan bahwa selebgram berinisial LL ditemukan meninggal dunia di sebuah apartemen.

"Benar bahwa seorang influencer berinisial LL ditemukan meninggal dunia di Apartemen Essence Dharmawangsa," ujar Budi kepada awak media," ungkapnya, Jumat malam.

Menurut Budi, jenazah Lula ditemukan pada pukul 18.44 WIB dan langsung dibawa ke rumah sakit.

"Korban ditemukan oleh petugas keamanan sekitar pukul 18.44 WIB. Saat ini, jenazah telah dibawa ke RS Fatmawati," kata Budi.

Kendati demikian, Budi enggan mengungkap lebih detail terkait penyebab kematian Lula. Ia mengatakan bahwa polisi tengah melakukan olah TKP untuk mendalami peristiwa tersebut.

Pantauan kumparan, saat ini jenazah Lula telah dibawa ke rumah duka usai smepat disemayamkan di RS Fatmawati.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kontingen Indonesia Lampaui Target 82 Emas di Hari Keempat ASEAN Para Games 2025
• 2 jam lalurepublika.co.id
thumb
Hakim Ketok Darurat Militer Masuk Aksi Pemberontakan, Vonis Bui Eks PM
• 13 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
TNI-Polri Kawal Pengungsi Bidara Cina Jaktim
• 7 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Tak Gantikan PBB, Menlu Sebut Board of Peace Jadi Jalan RI Perjuangkan Kemerdekaan Palestina
• 23 jam laluviva.co.id
thumb
BlibliStyle Outlet Dibuka, Jual Baju - Sepatu Pasti Ori Cegah Decision Fatigue
• 22 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.