Super League: Bali United Ditahan Semen Padang, Persita Diimbangi Bhayangkara FC

kumparan.com
3 jam lalu
Cover Berita

Kick-off dua laga pekan ke-18 Super League 2025/26 digelar serentak pada Sabtu (24/1). Tidak ada pemenang dalam dua laga tersebut.

Bali United ditahan Semen Padang 3-3 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. 'Serdadu Tridatu' bahkan tertinggal dua gol lebih dulu karena dibobol Angelo Meneses (5') dan Jaime Giraldo (12').

Pada babak kedua, Bali United bangkit. Mereka memperkecil ketinggalan lewat gol Jens Raven (54'), menyamakan skor via Mirza Mustafic (69'), dan berbalik unggul berkat gol Thijmen Goppel (75'). Semen Padang memaksakan hasil imbang lewat gol Ripal Wahyudi (79').

Sementara di Indomilk Arena, Persita Tangerang ditahan imbang Bhayangkara FC dengan skor akhir 1-1. Tim tamu mencetak gol lebih dulu lewat Privat Mbarga di menit 38.

Persita baru bisa menyamakan skor jelang babak kedua berakhir. Di menit 84, Matheus Alves menggetarkan jala Bhayangkara FC.

Dengan hasil ini, Persita menduduki urutan 5 dengan 32 poin, Bali United di peringkat 8 dengan 28 poin, Bhayangkara FC di posisi 9 dengan 23 poin, dan Semen Padang masih terjerembab di urutan 16 dengan 11 poin.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Jakarta berawan tebal hingga Sabtu malam
• 13 jam laluantaranews.com
thumb
Pencarian Korban Longsor Cisarua Bandung Barat Terkendala Cuaca dan Lumpur
• 2 jam lalukumparan.com
thumb
Link Live Streaming Persita Vs Bhayangkara FC Sore Ini, Mulai Jam 15.30 WIB
• 6 jam lalukompas.tv
thumb
Roy Suryo Cs Tuding Proses Hukum Kasus Ijazah Jokowi Sebuah Pelanggaran HAM, Ini Alasannya
• 20 jam lalukompas.tv
thumb
Indonesia Masters 2026: Menang Duel Panas Lawan Senior, Raymond/Joaquin Jaga Asa Final
• 22 jam lalutvrinews.com
Berhasil disimpan.