REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ada kabar terbaru bagi para Army (sebutan penggemar BTS) di Indonesia. Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, tengah mengupayakan agar BTS dapat menggelar konser di Jakarta International Stadium (JIS) pada Desember 2026.
"Saya meminta secara khusus kepada Dirut JIS untuk bisa mengejar BTS tanggal 26-27 Desember 2026 di Jakarta kalau bisa main di JIS itu akan sangat baik sekali," kata Pramono di kawasan Ancol, Jakarta, Ahad (25/1/2026).
Baca Juga
Presiden Meksiko Turun Tangan Pastikan Tiket Konser BTS Dijual Adil
Promotor Konser BTS Ingatkan Army Waspada Penipuan dengan Modus Ini
Segini Harga Tiket Konser BTS di Korea dan Jepang, Army Indonesia Siap-Siap Nabung!
Menurut dia, layanan transportasi menuju kawasan JIS sudah lebih baik, baik itu kereta Commuter Line maupun Transjakarta. Sementara untuk parkir kendaraan, masyarakat bisa memanfaatkan area di Ancol.
"Orang dengan mudah akan datang ke JIS karena KRL-nya ada, Transjakartanya ada, sehingga betul-betul area ini bisa menjadi area yang promising (menjanjikan) di kemudian hari," kata Pramono.
.rec-desc {padding: 7px !important;}
Saat ini, jembatan penyeberangan orang (JPO) yang menghubungkan JIS dan Ancol dibangun, dan ditargetkan dapat digunakan pada Juni 2026. Dalam kesempatan itu, dia juga meminta pengelola JIS memperbanyak kegiatan atau aktivitas di JIS dan Ancol baik untuk konser musik maupun lainnya.
"Saya sudah meminta kepada dirut Ancol maupun dirut JIS untuk aktivitas di tempat ini diperbanyak. Selain untuk sarana olahraga, tentunya juga kalau kemudian ada konser-konser besar apakah itu Bon Jovi dan Coldplay," ujar Pramono.
Rangkaian tur dunia BTS akan dibuka di Goyang, Korea Selatan, dengan konser perdana yang dijadwalkan pada 9, 11, dan 12 April 2026. Setelahnya, grup beranggotakan RM, Jin, j-hope, Suga, Jimin, V, dan Jungkook itu akan melanjutkan perjalanan ke berbagai kawasan dunia termasuk Jakarta pada akhir Desember 2026.