JAKARTA, KOMPAS.TV – Wakil Menteri Ketenagakerjaan periode 2024–2025 yang juga terdakwa dalam kasus dugaan pemerasan pengurusan sertifikat Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3), Immanuel Ebenezer, menyebut ada partai politik yang di aliran kasus korupsi.
Hal itu disampaikan jelang sidang di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Senin (26/1/2026).
“Ormasnya dulu ya, ormasnya yang jelas tidak berbasis agama,” kata Noel.
Noel juga menyebut ada partai politik dengan huruf K dalam kasus ini.
“Partainya ada huruf K-nya. Udah itu dulu clue-nya ya,” ujarnya.
Video Editor: Vila Randita
Penulis : Theo-Reza
Sumber : Kompas TV
- noel
- immanuel ebenezer
- korupsi
- clue
- kasus korupsi
- korupsi k3



