Antisipasi Cuaca Ekstrem Berlanjut, Pramono Buka Kemungkinan Perpanjang OMC

detik.com
6 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung membuka kemungkinan perpanjangan Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) menyusul prediksi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) terkait potensi cuaca ekstrem yang masih akan berlangsung hingga 1 Februari mendatang. Pramono mengatakan Pemprov DKI Jakarta akan terus memantau perkembangan cuaca sebelum memutuskan perpanjangan OMC.

"Hasil BMKG memang ada kemungkinan sampai tanggal 1 Februari cuacanya masih perlu dilakukan OMC. Anggarannya sudah dialokasikan, jadi kalau memang masih diperlukan, kami akan lakukan," kata Pramono saat ditemui di Jakarta Utara, Selasa (27/1/2026).

Baca juga: BMKG Ungkap Lebatnya Hujan di Cisarua: Modifikasi Cuaca Hanya Kurangi 30%

Ia menegaskan, langkah tersebut diambil untuk mencegah dampak curah hujan tinggi yang berpotensi menimbulkan banjir seperti yang terjadi beberapa hari terakhir. Pramono menyebut OMC menjadi bagian dari penanganan jangka pendek dalam pengendalian banjir di Jakarta.

"Yang paling penting jangan sampai curah hujan tinggi ini kembali menimbulkan banjir yang besar. Itu yang kami antisipasi," ujarnya.

Pramono juga menyampaikan Pemprov DKI Jakarta tidak hanya fokus melakukan OMC di wilayah Jakarta, tetapi juga di daerah perbatasan. Hal ini dilakukan untuk mengurangi potensi banjir kiriman dari wilayah penyangga.

"Kami juga melakukan di wilayah perbatasan, karena curah hujan tinggi juga berpotensi terjadi di Tangerang, Tangerang Selatan, Bogor, dan Bekasi. Kalau hanya Jakarta yang dikerjakan, percuma kalau kiriman airnya besar," jelasnya.




(bel/dek)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Polisi Sebut Obat Keras Kerap Disalahgunakan Pelaku Tawuran-Balap Liar
• 8 jam laludetik.com
thumb
Momen Ahok Bersaksi di Sidang Korupsi Tata Niaga Minyak
• 17 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Di Sidang Kasus Pertamina, Ahok Soroti Hubungannya dengan Jokowi
• 7 jam lalukatadata.co.id
thumb
Senator Dayat El Suarakan Pelindungan Hutan Meratus & Desa Juhu di Rapat dengan Menhut RI
• 22 jam lalujpnn.com
thumb
Pengembangan Kasus OTT di Kota Madiun, KPK Geledah Rumah Pemilik Butik “Life Style Rahma" dan Sita Kendaraan Mewah
• 9 jam lalurealita.co
Berhasil disimpan.