Soal Penjual Es Gabus Dituduh Gunakan Spons, Kodim Jakpus Sebut Telah Diselesaikan Kekeluargaan

kompas.tv
3 jam lalu
Cover Berita
Tangkapan layar- Seorang memegang es gabus yang diklaim berbahan spon di Jakarta, Selasa (27/1/2026). (Sumber: ANTARA/Khaerul Izan.)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kodim 0501 Jakarta Pusat (JakPus) menyebut polemik antara anggotanya, Babinsa dengan penjual es gabus, Sudrajat telah selesai.

Dandim 0501 Jakpus, Kolonel Inf Ahmad Alam Budiman menyebut permasalahan yang berawal dari kesalahpahaman itu sudah diselesaikan secara baik melalui pendekatan kekeluargaan.

"Permasalahan ini telah diselesaikan secara kekeluargaan dan kami bersyukur, semuanya dapat berjalan dengan baik," ungkapnya, Rabu (28/1/2026).

Baca Juga: Oknum Aparat Penuduh Pedagang Es Gabus Diperiksa, Polisi: Tak Ada Unsur Penganiayaan!

Ia mengatakan, Babinsa yang belakangan viral di media sosial akibat persoalan tersebut, tidak memiliki niatan untuk merugikan pedagang.

"Tidak ada niat sedikit pun untuk merugikan warga. Kami menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dan kebersamaan dengan rakyat," ucapnya, dilansir dari Antara

Selain itu, Alam memastikan setiap prajurit di lapangan, bertugas dengan mengedepankan sikap persuasif, komunikasi yang baik, serta menghormati masyarakat dalam berbagai situasi.

Namun demikian, sebagai bentuk tanggung jawab dan komitmen perbaikan, pihaknya akan melakukan evaluasi internal dan memperkuat pembinaan satuan serta personel di lapangan.

Utamanya, lanjut Alam, dalam hal komunikasi sosial dan kepekaan terhadap dinamika masyarakat.

Menurutnya langkah tersebut penting dilakukan agar setiap potensi kesalahpahaman dapat dicegah sejak awal, serta tidak berkembang menjadi isu yang dapat menimbulkan mispersepsi di publik.

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Deni-Muliya

1
2
Show All

Sumber : Kompas TV/Antara.

Tag
  • kodim jakarta pusat
  • penjual es gabus
  • babinsa
  • selesai secara kekeluargaan
  • aparat tuduh penjual es
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Pendapatan Daerah Bali Tembus Rp33 Triliun pada 2025, Surplus APBD Capai Rp1,22 Triliun
• 15 jam lalupantau.com
thumb
Kronologi Suderajat, 30 Tahun Jualan Es Gabus Hancur Dituduh Dagang Makanan Berbahan Spons
• 21 jam lalusuara.com
thumb
Hasil Lengkap 18 Laga Terakhir Liga Champions Hari Ini
• 3 jam laluharianfajar
thumb
Bahlil soal Reshuffle Kabinet: Menteri Pembantu Presiden, Jangan Buat Gerakan Tambahan
• 14 jam lalubisnis.com
thumb
Hamil di Usia 44 Tahun, Claire Danes Menangis Histeris
• 21 jam lalutabloidbintang.com
Berhasil disimpan.