Foto: Lika-liku Terobos Banjir Jalan Daan Mogot

kumparan.com
5 jam lalu
Cover Berita

Petugas Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Barat melakukan pengaturan lalu lintas akibat banjir yang merendam ruas Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat, Kamis (29/1/2026).

Banjir terjadi sejak dini hari menyusul curah hujan yang tinggi dan menggenangi kawasan yang dikenal sebagai salah satu titik langganan banjir tersebut. Ketinggian air dilaporkan mencapai sekitar 60 sentimeter di sejumlah titik jalan.

Akibat genangan tersebut, arus lalu lintas di kawasan Daan Mogot mengalami perlambatan. Petugas di lapangan mengarahkan kendaraan besar seperti truk dan bus untuk tetap melintas di jalur utama, sementara kendaraan berukuran kecil diarahkan melalui jalur Transjakarta guna menghindari genangan yang lebih dalam.

Para petugas masih bersiaga untuk mengatur arus lalu lintas dan memantau kondisi genangan air, sembari menunggu banjir surut seiring berkurangnya intensitas hujan.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Lingkar Keluarga Adies Kadir di Posisi Strategis 
• 3 jam lalukompas.id
thumb
Buntut Bentrok Antarpekerja di IPIP Kolaka, Polisi Amankan 4 TKA China
• 23 jam lalurctiplus.com
thumb
Pemkab Aceh Utara Perpanjang Status Tanggap Darurat Banjir hingga 31 Januari 2026 Akibat Lambannya Pemulihan
• 20 jam lalupantau.com
thumb
Thailand Masters: Tak Sampai 30 Menit, Leo/Bagas Hajar Wakil Tuan Rumah
• 4 jam lalukumparan.com
thumb
Kejagung: Jurist Tan Tetap Tersangka Meski Ganti Kewarganegaraan
• 11 jam lalumetrotvnews.com
Berhasil disimpan.