Persidangan Ammar Zoni sendiri dimulai sekitar pukul 14.00 WIB di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Kamis (29/1/2026). Kali ini, agenda persidangan yaitu mendengarkan keterangan saksi ahli.
Ammar Zoni tampak mengenakan kemeja lengan panjang berwarna putih dengan jam tangan hitam melingkar di pergelangan kirinya. Mantan suami Irish Bella itu juga mengenakan kacamata dengan bingkai hitam.
Setelah duduk di hadapan hakim bersama 4 terdakwa lainnya, Ammar Zoni ditempatkan di belakang tim kuasa hukumnya. Saat mendengarkan keterangan saksi, Ammar Zoni pun tampak berdzikir.
Di tangan kanannya dipegang sebuah tasbih berwarna cokelat kayu. Ammar Zoni pun terlihat memutarkan biji-biji tasbih untuk berdzikir.
Meskipun terus berdzikir, Ammar Zoni tetap mendengarkan keterangan saksi yang bisa meringankannya. Tampaknya, keterangan saksi tersebut dapat menenangkan Ammar Zoni.
Saksi yang dihadirkan bernama Andri Setiawan Indrakusuma, mantan narapidana di Rutan Salemba yang pernah berinteraksi dengan Ammar Zoni. Dalam keterangannya, Andri Setiawan Indrakusuma mengaku mengenal Ammar Zoni.
Andri Setiawan Indrakusuma juga membenarkan adanya peredaran narkoba di lingkungan Rutan Salemba. Meskipun demikian, pria tersebut mengaku tak pernah melihat Ammar Zoni memiliki barang haram tersebut.(*)
Artikel Asli




