Timnas Indonesia Hajar Kirgizstan di Piala Asia Futsal 2026, Hector Souto Soroti Kelemahan Timnya

kompas.tv
13 jam lalu
Cover Berita
Pemain Futsal Indonesia, Brian Ick berusaha melewati dua pemain Kirgizstan dalam laga Indonesia vs Kirgizstan pada lanjutan grup A AFC Futsal Asian Cup 2026 di Indonesia Arena, Kamis (29/1/2026). (Sumber: Kompas.tv/Rizkyadesaputro)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Timnas Indonesia menghajar Kirgizstan pada laga Grup A Piala Asia Futsal 2026.

Timnas futsal Indonesia mengalahkan Kirgizstan dengan skor 5-3 pada laga di Indonesia Arena, Jakarta, Kamis (29/1/2026).

Meski begitu, pelatih Timnas Indonesia Hector Souto menyoroti kelemahan timnya yang masih kesulitan menghadapi skema power play.

Baca Juga: Klasemen Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Memimpin, Tentukan Juara Grup Lawan Irak

Terlihat saat menghadapi Kirgizstan, tim Garuda kesulitan mengantisipasi skema power play lawan.

Pelatih asal Spanyol itu menegaskan antisipasi untuk permainan power play, di mana kiper ikut membantu serangan. Namun, upaya tersebut masih belum bisa dilakukan maksimal.

“Kami mempersiapkan situasi itu, tetapi tidak berhasil bertahan dengan baik,” katanya dikutip dari ANTARA.

“Jika suatu hari kami bertemu mereka lagi, kami harus meninjau ulang dan memperbaikinya,” ucap Hector Souto.

Pada kesempatan tersebut, Hector Souto mengatakan bahwa Kirgizstan menunjukkan kualitas sebagai tim kuat, meski sudah kalah dua kali.

Apalagi, sejak awal turnamen, tim Asia Tengah tersebut merupakan salah satu tim kuat di fase grup.

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

1
2
Show All

Sumber : ANTARA

Tag
  • timnas indonesia
  • timnas futsal indonesia
  • piala asia futsal 2026
  • hector souto
  • power play
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Ketua OJK Mahendra dan Dua Pejabat Mengundurkan Diri
• 1 jam lalutvrinews.com
thumb
Jalur Resmi Dinilai Belum Efektif, CPMI Rentan Berangkat Secara Ilegal
• 2 jam lalutvrinews.com
thumb
Dinkes Tangerang Pastikan RS Rujukan Siap Hadapi Ancaman Virus Nipah
• 44 menit lalumetrotvnews.com
thumb
Gus Yahya Dipulihkan Sebagai Ketua Umum PBNU Usai Dicopot
• 11 jam lalukompas.com
thumb
Tim Jampidsus Geledah Rumah Eks Menteri Terkait Kasus Korupsi Kemenhut
• 10 jam laluliputan6.com
Berhasil disimpan.