GenPI.co - Pernikahan artis cantik Chelsea Olivia dan Glenn Alinskie selalu terlihat harmonis serta kompak.
Pernikahan langgeng tidak hanya soal seberapa sering pasangan tersenyum bersama, tetapi juga seberapa kuat mereka tetap bersatu ketika badai datang.
Dilansir Your Tango, hubungan yang benar-benar kuat dibangun dari saling pengertian dan kemampuan untuk menerima pasangan apa adanya.
Berikut tanda pernikahan tidak tergoyahkan.1. Memahami niat di balik perilaku
Komunikasi yang baik berarti berbicara dan mendengarkan secara aktif dengan hati, mata, serta telinga.
Memahami niat seseorang merupakan salah satu bentuk rasa hormat.
Pelatih pengembangan pribadi Evelyn Wang mengatakan ketika kamu fokus pada niat pasangan, kebahagiaan sejati dalam hubungan bisa tercapai.
2. Kebahagiaan tidak bergantung pada perilaku pasangan
Kebahagiaanmu tidak harus ditentukan oleh perilaku pasangan.
Jangan biarkan tindakan pasangan menjadi alasan untuk tidak bahagia.
Fokuslah pada kebaikan pasangan, meski perilakunya kadang membuat frustrasi.
3. Menerima diri sendiri dan pasangan
Menerima diri sendiri merupakan gerbang pertama menuju hubungan penuh kasih.
Terimalah sisi gelap dirimu, mulai dari sifat manja, kekacauan, ketakutan, hingga kemarahan.
Hubungan yang sehat membutuhkan kepercayaan, rasa ingin tahu, dan kesediaan untuk membuka diri terhadap pertumbuhan.
Kenali bahasa cinta pasangan dan hormati ruang pribadinya.
"Sadari bahwa pasangan juga manusia, bukan citra sempurna yang kamu bayangkan," kata pelatih transformasional Jhenneviev Heartt. (*)
Tonton Video viral berikut:





