Banjir Jakarta Meluas, 41 RT di Jaktim Sudah Terendam

jpnn.com
2 jam lalu
Cover Berita

jpnn.com, JAKARTA - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat Jakarta Timur (Jaktim) menjadi wilayah dengan jumlah rukun tetangga (RT) terdampak banjir terbanyak, yakni 41 RT, dan rata-rata ketinggian air mulai dari 70 sentimeter (cm) hingga 3,5 meter.

"Kami mencatat saat ini, terdapat 53 RT dan 3 ruas jalan tergenang," kata Kepala Pusat Data dan Informasi Kebencanaan BPBD Mohamad Yohan di Jakarta, Jumat.

BACA JUGA: Banjir Jakarta, Begini Kondisi Kebon Pala Kampung Melayu Jumat Pagi

Dari jumlah tersebut, kata dia, Jakarta Timur menjadi daerah dengan 41 RT yang terendam banjir imbas hujan berintensitas tinggi dan diperparah dengan luapan Sungai Ciliwung.

Selain Jakarta Timur, lanjut Yohan, Jakarta Selatan juga terdampak cukup parah karena rata-rata ketinggian air yang menggenangi sembilan RT di daerah tersebut mencapai 2,5 meter.

BACA JUGA: Banjir Merendam Puluhan RT & 10 Ruas Jalan di Jakarta

Sementara di Jakarta Barat, banjir sudah berangsur surut, dan kini tinggal satu RT yang terdampak dengan ketinggian air sekitar 30 cm.

Begitu juga di Jakarta Utara, hanya tersisa 2 RT di Kelurahan Kapuk yang terendam dengan ketinggian air 30 cm.

BACA JUGA: Gandeng APKB, Bea Cukai Bandung Menyalurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Aceh

"Penyebab banjir di Jakarta Timur, Barat, Selatan dan Utara karena curah hujan tinggi dan meluapnya sejumlah sungai," ujar Yohan. (antara/jpnn)

Berikut data 53 RT dan tiga ruas jalan yang tergenang hingga Jumat siang.

Jakarta Barat, 1 RT, terdiri dari:

Kelurahan Kedaung Kali Angke: 1 RT

ketinggian air: 30 cm

Jakarta Selatan, 9 RT, terdiri dari:

Kelurahan Tanjung Barat: 1 RT
Kelurahan Pengadegan: 1 RT
Kelurahan Rawajati: 2 RT
Kelurahan Pejaten Timur: 4 RT
Kelurahan Kebon Baru: 1 RT

Ketinggian air: 30-250 cm

Jakarta Timur, 41 RT, terdiri dari:

Kelurahan Rawa Terate: 1 RT
Kelurahan Bidara Cina: 4 RT
Kelurahan Kampung Melayu: 20 RT
Kelurahan Balekambang: 2 RT
Kelurahan Cawang: 9 RT
Kelurahan Cililitan: 2 RT
Kelurahan Gedong: 3 RT

Ketinggian air: 70-350 cm

Jakarta Utara, 2 RT, terdiri dari:

Kelurahan Kapuk Muara: 2 RT

Ketinggian air: 30 cm

Ruas jalan yang tergenang:

1. Jalan Rawa Indah Dua, Kelurahan Pegangsaan Dua, Jakarta Utara
Ketinggian air: 15 cm
2. Jalan Pulo Raya IV, Kelurahan Petogogan, Jakarta Selatan
Ketinggian air: 35 cm
3. Gang Langgar, Kelurahan Rawajati, Jakarta Selatan
Ketinggian air: 180 cm.

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lalu Lintas di Daan Mogot Jakbar Lumpuh Akibat Banjir


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
2 Terdakwa Perusak Kendaraan saat Demo Agustus Divonis 7 Bulan Penjara
• 21 jam lalukumparan.com
thumb
Diklat PPIH Arab Saudi 2026 Resmi Ditutup
• 3 jam lalurepublika.co.id
thumb
Kapolres Sleman Dinonaktifkan Sementara Buntut Kasus Hogi Minaya
• 6 jam lalukompas.tv
thumb
Menko PM: Ekraf Jadi Motor Pemulihan Korban Bencana Aceh dan Sumatra
• 22 jam lalutvrinews.com
thumb
Belajar dari India, Begini Keuntungan Demutualisasi BEI Bagi Pasar Modal RI
• 2 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.