Data Perdagangan Saham Ditutup Bervariasi, Kapitalisasi Pasar Jadi Rp15.046 Triliun

idxchannel.com
12 jam lalu
Cover Berita

Rata-rata frekuensi transaksi harian turut mengalami peningkatan sebesar 1,59 persen menjadi 3,82 juta kali transaksi, dari 3,76 juta kali transaksi

Data Perdagangan Saham Ditutup Bervariasi, Kapitalisasi Pasar Jadi Rp15.046 Triliun (FOTO:iNews Media Group)

IDXChannel - Data perdagangan saham di BEI selama periode 26—30 Januari 2026 ditutup bervariasi. Peningkatan tertinggi terjadi pada rata-rata nilai transaksi harian BEI yaitu sebesar 29,28 persen menjadi Rp43,76 triliun, dari Rp33,85 triliun pada pekan sebelumnya. 

Sekretaris Perusahaan BEI, Kautsar Primadi Nurahmad mengatakan, rata-rata frekuensi transaksi harian turut mengalami peningkatan sebesar 1,59 persen menjadi 3,82 juta kali transaksi, dari 3,76 juta kali transaksi pada pekan lalu. 

Baca Juga:
Wall Street Ditutup Melemah, Nasdaq Turun Didominasi Saham Teknologi

"Sedangkan data volume transaksi harian Bursa pada pekan ini mengalami perubahan yaitu sebesar 3,69 persen menjadi 63,3 miliar saham, dari 65,73 miliar saham pada pekan sebelumnya," katanya Sabtu (31/1/2026). 

Adapun pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) turut berubah pada pekan ini, yaitu sebesar 6,94 persen sehingga ditutup pada level 8.329,606, dari posisi 8.951,010 pada pekan lalu. 

Sedangkan kapitalisasi pasar BEI turut mengalami perubahan sebesar 7,37 persen menjadi Rp15.046 triliun dari Rp16.244 triliun pada sepekan sebelumnya. 

Adapun investor asing mencatatkan nilai jual bersih Rp1,53 triliun dan sepanjang tahun 2026 ini mencatatkan nilai jual bersih sebesar Rp9,88 triliun.

Di sisi lain, jumlah investor pasar modal Indonesia per akhir Januari 2026 telah mencapai 21 juta single investor identification (SID). 

"Angka ini merupakan penambahan sejumlah 673 ribu SID dibandingkan posisi akhir 2025 yang tercatat sebanyak 20,3 juta SID, setelah sepanjang tahun 2025 mengalami pertumbuhan sebesar 5,4 juta SID," tuturnya.

Sementara itu, jumlah investor saham kini hampir menyentuh angka 9 juta SID, tepatnya 8,9 juta SID. Jumlah tersebut meningkat 367.958 SID dibandingkan akhir 2025 yang berada di level 8,6 juta SID, setelah sepanjang tahun 2025 bertambah sebanyak 2,2 juta SID.

(kunthi fahmar sandy)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Wakil Gubernur Sulbar Salim S. Mengga Wafat, Akan Dimakamkan di TMP Kalibata
• 7 jam lalukumparan.com
thumb
Alasan Polri Nonaktifkan Kapolresta Sleman Usai Kasus Hogi Minaya
• 11 jam lalukompas.tv
thumb
26 Sumur Bor Rampung Dibangun untuk Korban Banjir Sumatera Barat
• 23 jam lalukompas.com
thumb
Catat! Tak Semua UMKM Bisa Jadi Pemasok MBG, Ini Alasannya
• 19 jam lalubisnis.com
thumb
Hormuz Jadi Titik Didih Dunia: AS, Iran, Rusia, dan Tiongkok Berhadapan Langsung
• 4 jam laluerabaru.net
Berhasil disimpan.