Polisi Periksa 4 Tetangga dan Anak Korban Keracunan di Warakas

metrotvnews.com
3 jam lalu
Cover Berita

Jakarta: Polisi masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) penemuan tiga jenazah di dalam kontrakan di Jalan Warakas V, Gang 10, Tanjung Priok, Jakarta Utara, hingga Jumat malam, 2 Januari 2026. Dalam penyelidikannya, polisi telah memeriksa sejumlah saksi.

"Ada pun saksi-saksi, ada empat orang yang berstatus tetangga daripada korban itu. Saat ini juga sedang dilakukan pemeriksaan dan kita ambil keterangannya," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara, AKBP Onkoseno Grandiarso Sukahar di Mapolres Metro Jakarta Utara, Jumat, 2 Januari 2026.

Onkoseno menjelaskan ada dua orang lainnya yang juga dimintai keterangan dan berstatus keluarga, dimana salah satunya adalah anak korban yang melihat ketiga anggota keluarganya tak bernyawa.

Baca Juga :

Puslabfor Polri Ambil Sampel Barang hingga Makanan di Lokasi Keluarga yang Keracunan
"Ada pun dua orang lagi yang memang satu rumah. Namun, pada saat kejadian yang satu dari keterangan awal, baru saja pulang dari bekerja dan satunya juga berada di rumah tersebut. Dua orang saat ini juga sedang kita mintai keterangan," jelas Onkoseno.

Petugas mengevakuasi mayat ibu dan anak di Warakas, Jakut, yang diduga keracunan. Foto: Metrotvnews.com/Yurike.

Berdasarkan keterangan awal dari anak korban yang pulang kerja tersebut, ia mendapati keluarganya dalam kondisi tiduran saat membuka pintu. Namun, saksi melihat busa di mulut korban.

"Tapi mengeluarkan busa, kemudian dia minta tolong ke masyarakat sekitar," jelas Onkoseno.

Diketahui, tiga orang yang ditemukan dalam keadaan meninggal dunia yaitu seorang ibu berinisial S, 50, anak perempuan berinisial AA, 27 dan anak laki-laki, 13, berinisial AA. Ketiga korban masih menjalani otopsi di RS Polri Kramat Jati.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Manfaat Rewatch Serial Favorit untuk Kesehatan Mental
• 10 jam lalubeautynesia.id
thumb
Agak Laen 2 dan JUMBO Laris, Angga Sasongko Soroti Warning Sign Industri Film
• 10 jam lalukumparan.com
thumb
Tujuh Buruh Bangunan Tertimbun Longsor di Sumedang, Empat Masih Dicari
• 9 jam lalukompas.id
thumb
Pembangunan Huntara untuk Korban Banjir Aceh Tamiang
• 16 jam lalurepublika.co.id
thumb
15 Resolusi Tahun Baru 2026 untuk Hidup Sehat hingga Finansial Stabil
• 6 jam lalugrid.id
Berhasil disimpan.