JAKARTA, DISWAY.ID — Pasangan ganda campuran Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu akan membuka perjuangan Indonesia di Malaysia Open 2026, turnamen Super 1000 pertama kalender BWF musim ini.
Turnamen resmi bergulir Selasa (6/1/2026) di Axiata Arena, Kuala Lumpur. Pada hari pertama, pagi ini, Jafar/Felisha menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang tampil, sekaligus penanda dimulainya kiprah Merah Putih di ajang elite tersebut.
Rangkaian pertandingan babak pertama dijadwalkan mulai pukul 09.00 waktu setempat atau 08.00 WIB.
BACA JUGA:Prabowo: Politik Itu Seperti Bola, Keras Tapi Harus Tanpa Dendam!
Jafar/Felisha turun di partai ketujuh Lapangan 1, menghadapi unggulan keempat asal Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei, yang kini menempati peringkat empat dunia.
Secara rekor pertemuan, Jafar/Felisha belum pernah menang dari enam laga sebelumnya melawan duet tuan rumah. Meski demikian, empat dari enam pertemuan berakhir rubber game, menunjukkan potensi perlawanan kuat dari pasangan muda Indonesia.
Indonesia sendiri mengirim sembilan wakil ke Malaysia Open 2026. Di sektor ganda campuran, Jafar/Felisha ditemani Marwan Faza/Aisyah Salsabila Putri Pranata.
Delapan wakil lainnya tampil pada hari kedua, termasuk Jonatan Christie dan Alwi Farhan di tunggal putra, Putri Kusuma Wardani di tunggal putri, serta Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, Raymond Indra/Nikolaus Joaquin, dan Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari di sektor ganda.
BACA JUGA:Darren Fletcher Ambil Alih Manchester United, Pengganti Dadakan Usai Amorim Dipecat Gegara Konflik Internal
Laga Jafar/Felisha kontra Chen/Toh menjadi sorotan awal Malaysia Open 2026, sekaligus ujian mental dan konsistensi bagi wakil Indonesia untuk membuka peluang kejutan di turnamen bergengsi level Super 1000 ini.


:strip_icc()/kly-media-production/medias/5466085/original/058407500_1767803700-IMG_20260107_205540_577.jpg)


