Menengok Progres Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B, Perlintasan di Atas Tol Wiyoto Wiyono Tersambung

liputan6.com
22 jam lalu
Cover Berita

Liputan6.com, Jakarta - Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B Velodrome–Manggarai telah mencapai progres signifikan sebesar 89,22 persen hingga akhir Desember 2025. PT Jakarta Propertindo (Jakpro) menyebut bahwa proyek strategis transportasi di Jakarta itu kini memasuki fase krusial penyelesaian struktur utama.

Salah satu capaian penting dalam progres ini adalah rampungnya penyambungan perlintasan jalur layang LRT di atas Jalan Tol Ir Wiyoto Wiyono pada 9 Januari 2026. Perlintasan sepanjang 120 meter itu merupakan salah satu titik paling kritikal dalam trase LRT Jakarta Fase 1B karena melintas di atas jalan tol aktif dengan volume lalu lintas tinggi.

Advertisement

BACA JUGA: JIS hingga LRT Jakarta, Ini Deretan Mega Proyek Jakarta yang Dituntaskan Jakpro pada 2025

“Perlintasan di atas Jalan Tol Ir. Wiyoto Wiyono merupakan salah satu titik kritikal pada lintasan LRT Jakarta Fase 1B. Kami bersyukur proses penyambungan dapat diselesaikan sesuai rencana,” kata Direktur Teknik dan Pengembangan Jakpro, Dian Takdir, dalam keterangan tertulis, Sabtu (10/1/2026).

Dian menyatakan, konstruksi dilakukan tanpa penutupan total ruas tol. Jakpro menerapkan metode balanced cantilever, yakni pembangunan struktur secara bertahap dan seimbang dari dua sisi, untuk menjaga presisi bangunan sekaligus meminimalkan gangguan lalu lintas.

“Capaian ini mencerminkan kolaborasi yang solid antara Jakpro, kontraktor, operator tol, serta para pemangku kepentingan,” ujar Dian.

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Pendapatan Box Office Global Tembus Rp560 Triliun pada 2025
• 7 jam laluidxchannel.com
thumb
Foto: Gaya Sporty dan Stylish Peserta Kids Fashion Show kumparan Weekend Seru
• 19 jam lalukumparan.com
thumb
Wamenkum: KUHP berlaku universal tapi ada 3 hal tak bisa dibandingkan
• 3 jam laluantaranews.com
thumb
Polisi Curi Motor Sesama Anggota, Begini Motif dan Modusnya
• 13 detik laluliputan6.com
thumb
Heboh MBG Balita Pakai Kantong Kresek, Komisi IX DPR Minta SPPG Disanksi
• 8 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.