Kalahkan Emma Stone, Rose Byrne Menangi Aktris Terbaik Musikal/Komedi Golden Globe

mediaindonesia.com
12 jam lalu
Cover Berita

AKTRIS asal Australia, Rose Byrne, berhasil meraih piala Golden Globe pertama dalam karier panjangnya pada malam penganugerahan ke-83 yang berlangsung di Hotel Beverly Hilton, Minggu (11/1) malam waktu setempat. Byrne dinobatkan sebagai Aktris Terbaik dalam Film Layar Lebar kategori Musikal atau Komedi berkat penampilannya yang memukau dalam film drama psikologis independen, If I Had Legs I’d Kick You.

Kemenangan Byrne dianggap sebagai salah satu kejutan besar malam itu, mengingat ia harus bersaing dengan deretan aktris papan atas dan bintang film blockbuster. Ia berhasil unggul atas Cynthia Erivo (Wicked: For Good), Emma Stone (Bugonia), Kate Hudson (Song Sung Blue), Amanda Seyfried (The Testament of Ann Lee), dan aktris pendatang baru Chase Infiniti (One Battle After Another).

Saat menerima trofi di atas panggung, Byrne tampak emosional dan mengaku tidak menyiapkan pidato kemenangan karena merasa tidak diunggulkan. Dalam pernyataannya, ia menyoroti perjuangan di balik produksi film If I Had Legs I’d Kick You yang digarap dengan anggaran sangat terbatas. 

"Kami syuting film ini hanya dalam 25 hari dengan dana yang sangat kecil. Ini adalah film yang mungil, jadi berada di sini (podium) adalah pencapaian yang sangat besar bagi kami," ujar Byrne. 

Ia juga memberikan kredit khusus kepada sutradara Mary Bronstein yang telah memberikan kepercayaan penuh kepadanya untuk memerankan karakter Linda, seorang ibu yang mengalami tekanan mental hebat.

Namun, suasana haru berubah menjadi tawa saat Byrne menjelaskan alasan unik di balik ketidakhadiran suaminya, aktor Bobby Cannavale. Alih-alih mendampingi Byrne di karpet merah, Cannavale justru berada di New Jersey. 

"Saya ingin berterima kasih kepada suami saya, Bobby Cannavale, yang tidak bisa hadir karena kami akan memelihara bearded dragon (kadal naga) dan dia harus pergi ke pameran reptil di New Jersey," ungkap Byrne yang disambut gelak tawa hadirin.

Kesuksesan Byrne di Golden Globe ini melengkapi rangkaian prestasinya sepanjang tahun lalu, di mana ia juga memenangkan penghargaan Silver Bear di Festival Film Berlin. 

Film If I Had Legs I’d Kick You bercerita tentang isolasi dan kegilaan seorang wanita saat merawat anaknya yang sakit misterius. Meski diproduksi secara independen, film ini berhasil mencuri perhatian kritikus sejak penayangan perdana di Sundance karena narasinya yang unik dan akting Byrne yang dinilai sebagai performa terbaik dalam kariernya. (Variety/Z-2)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Beckham Putra Tegaskan Selebrasinya Tanpa Provokasi Usai Bobol Gawang Persija
• 14 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Prabowo: Ada Praktik Tak Sehat di Pertamina, Kepentigan Impor Jadi Sorotan
• 1 jam laludisway.id
thumb
Krisis Iran Memanas, Trump Buka Peluang Operasi Militer
• 8 jam lalubisnis.com
thumb
Kasus Korupsi Chromebook, Nadiem Makarim Hadapi Sidang Putusan Sela Hari Ini
• 10 jam laluliputan6.com
thumb
Menurut Pakar Etiket, Ini Kalimat yang Diucapkan Orang dengan Kemampuan Sosialisasi Buruk
• 8 jam lalubeautynesia.id
Berhasil disimpan.