Presiden Prabowo Subianto memberikan sambutan dalam acara peresmian Pertamina Refinery Development Master Plan (RDMP) di Balikpapan, Kalimantan Timur, Senin (12/1).
Prabowo mengawali sambutannya dengan menyapa satu per satu hadirin. Mulai dari jajaran menteri Kabinet Merah Putih, petinggi Pertamina, hingga pemerintah daerah setempat.
Momen menarik terjadi ketika Prabowo tertukar menyapa Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud (Golkar) dengan Gubernur Kalimantan Timur Rudy Mas'ud (Golkar).
Prabowo menyapa Rudy sebagai Wali Kota, sementara Rahmad sebagai Gubernur.
"Oh tadi Saudara Rudi adalah Gubernur, Saudara Rahmat adalah Wali Kota. Jadi saudara ini kakak adik? Oh, kakak adik, ya. Nggak apa-apa asal dipilih bener, ya," ujar Prabowo.
Setelah itu, Prabowo mencari keberadaan Wagub Kaltim, Seno Aji. Seno merupakan kader Partai Gerindra. Sementara Rudy dan Rahmad merupakan kader Partai Golkar.
Prabowo bilang, Gerindra dan Golkar adalah teman.
"Wakil Gubernur hadir? Wakil Gubernur? Nah, Wakil Gubernur ini orang Gerindra ini. Jangan Golkar aja. Friend, friend, kita friend," ucap Ketum Gerindra ini. Golkar dan Gerindra memang tergabung dalam satu koalisi, yaitu Koalisi Indonesia Maju (KIM).
Dalam acara ini turut hadir Menko Infrastruktur Agus Harimurti Yudhoyono; Menteri ESDM Bahlil Lahadalia; Menlu Sugiono; Mensesneg Prasetyo Hadi; hingga Seskab Letkol Teddy Indra Wijaya.





