Kegiatan Belajar Mengajar SLB Pembina Aceh Tamiang Belum Optimal, 80 Persen Ruangan Tertutup Lumpur

kompas.tv
2 jam lalu
Cover Berita
Pengendara melintas di depan Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Pembina Aceh Tamiang, yang terdampak banjir, Selasa (13/1)/2026. (Sumber: BNPB)

KOMPAS.TV – Hingga Selasa (13/1/2026), kegiatan belajar mengajar di Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Pembina Aceh Tamiang belum dapat berlangsung secara optimal.

SLB ini merupakan salah satu fasilitas pendidikan yang terdampak bencana banjir di daerah itu pada akhir November 2025.

Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Abdul Muhari menjelaskan, lumpur masih menutupi sebagian besar area sekolah.

“Kegiatan belajar mengajar di Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Pembina Aceh Tamiang belum dapat berlangsung secara optimal,” jelasnya dalam keterangan tertulis, Rabu (14/1/2026).

Baca Juga: Kasus ISPA hingga Diare Meningkat di Aceh Tamiang, Kemenkes Beri Perhatian Khusus

“Sekitar 80 persen dari total 77 ruangan dan halaman sekolah masih tertutup lumpur dan puing material,” tambahnya.

Ia menuturkan, saat banjir terjadi, lokasi tersebut terendam dengan ketinggian muka air mencapai empat meter.

Peristiwa itu merusak hampir seluruh sarana dan prasarana yang selama ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan aksesibilitas peserta didik penyandang disabilitas.

Bercermin dari peristiwa tersebut, BNPB menegaskan, dampak banjir tidak hanya menguji ketahanan infrastruktur pendidikan, tetapi juga menegaskan pentingnya kebijakan Pengurangan Risiko Bencana (PRB) yang inklusif, khususnya bagi kelompok rentan seperti penyandang disabilitas.

Muhari menambahkan, dalam konteks kebijakan PRB, kerusakan ini menunjukkan satuan pendidikan khusus merupakan objek vital berisiko tinggi yang memerlukan perlindungan berlapis.

“Mulai dari mitigasi struktural, kesiapsiagaan berbasis komunitas, hingga pemulihan yang menjamin keberlanjutan layanan pendidikan inklusif pascabencana,” tegasnya.

Saat ini, lanjut Muhari, proses pemulihan SLB Negeri Pembina Aceh Tamiang dilakukan melalui pendekatan kolaboratif yang mencerminkan prinsip whole-of-society approach dalam kebijakan PRB nasional.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Deni-Muliya

1
2
Show All

Sumber : Kompas TV

Tag
  • badan nasional penanggulangan bencana
  • bnpb
  • aceh tamiang
  • slb pembina aceh tamiang
  • dampak bencana
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Melihat Fasilitas Air Minum di Malioboro, Bisa Langsung Konsumsi dari Keran
• 23 jam lalukumparan.com
thumb
Gunung Ranaka dan Jalur Sunyi Nampar Nos
• 8 jam lalukumparan.com
thumb
Perusahaan Eropa Batasi Perekrutan Baru Akibat AI dan Krisis Industri
• 41 menit laludetik.com
thumb
Lewat Akuisisi, Polygon Siap Dominasi Market Pembayaran Stablecoin
• 11 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
KPK Amankan Sejumlah Uang dan Dokumen dari Kantor Pusat DJP
• 19 jam laluwartaekonomi.co.id
Berhasil disimpan.