Studi: Olahraga Diprediksi Jadi Tren untuk Temukan Pasangan di 2026

kumparan.com
2 jam lalu
Cover Berita

Olahraga kini menjadi tren gaya hidup bagi banyak orang. Mulai dari lari, tenis, padel, hingga pilates—semuanya memiliki peminat yang cukup banyak. Alasannya jelas, kita ingin hidup lebih sehat, hidup lebih lama.

Yang lebih menarik lagi, sebuah studi memprediksi kalau olahraga juga akan menjadi salah satu cara untuk menemukan cinta, bahkan menggeser posisi dating apps. Hal tersebut diungkapkan lewat temuan studi oleh Feeld, aplikasi kencan asal Inggris.

Para ahli dalam penelitian tersebut mengungkapkan kalau minat terhadap olahraga mendorong seseorang untuk menjalin koneksi yang baru, khususnya dalam konteks percintaan.

Lalu, apa alasan di balik pergeseran tren ini? Simak informasinya dalam artikel berikut ini, Ladies.

Alasan Olahraga Jadi Tren untuk Temukan Pacar di 2026

Dikutip dari New York Post, seseorang yang ingin mencari jodoh memasukan aktivitas olahraga rutin dalam kehidupannya. Harapan mereka adalah dapat menemukan calon jodoh lewat aktivitas tersebut.

Sementara itu, dosen Universitas Leeds di Inggris, Dr. Luke Brunning, menjelaskan angka keikutsertaan perempuan dalam olahraga terus meningkat. Hal ini membuka peluang terjalinnya koneksi yang lebih seimbang antara perempuan dan laki-laki, sekaligus mempermudah terbentuknya ikatan emosional melalui aktivitas yang dilakukan bersama.

“Partisipasi perempuan dalam olahraga terus meningkat. Olahraga yang sebelumnya kurang populer (seperti lari, padel, dan tenis) kini mulai ramai diikuti karena pengaruh media sosial. Ditambah tren budaya yang menekankan kebugaran dan kesehatan, hal ini membuat olahraga diprediksi menjadi tempat ideal untuk bertemu calon pasangan,” ujarnya.

Dalam studi yang sama, olahraga tercatat sebagai salah satu dari 10 aktivitas yang paling diminati oleh Gen Z, posisinya berada di peringkat ke-8. Selain itu, partisipasi pada olahraga seperti tenis, sepak bola, dan basket dilaporkan meningkat hingga 300–600 persen. Tingginya antusiasme ini menjadi indikator besarnya peluang untuk bertemu dan berinteraksi dengan banyak orang melalui aktivitas fisik.

Salah satu olahraga yang kini dijuluki sebagai “biro jodoh” adalah lari. Klub lari bahkan kerap disebut sebagai “Tinder baru”. Menurut dr. Zac Turner, dokter medis dan ilmuwan biomedis asal Australia, fenomena ini masuk akal karena anggota komunitas lari dapat membangun kedekatan lewat pengalaman, tujuan, dan rutinitas yang sama.

Tidak hanya lari, olahraga lain juga memungkinkan seseorang bertemu pasangannya. Sebab, mereka bisa menjalin komunikasi dengan lebih luwes karena berada dalam minat yang sama. Faktor inilah yang membuat olahraga menjadi tren utama untuk menemukan pasangan, di tahun 2026.

Baca juga: 5 Olahraga Efektif untuk Menurunkan Berat Badan, Mana Favoritmu?


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Menlu Sugiono: Indonesia Siap Jalankan Mandat Kepemimpinan Global
• 4 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Daftar Nama-Nama Ikan Air Tawar dan Laut Populer serta Gizinya
• 15 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Sepiring Nasi Goreng Anglo: Cara Kediri Menjaga Ritmenya
• 23 jam lalukumparan.com
thumb
BI Ungkap Biang Kerok Tren Pelemahan Rupiah, Ekskalasi Geopolitik Jadi Sorotan
• 8 jam laluviva.co.id
thumb
Bantahan Ketua BEM UMJ soal Tudingan Minta Rp 50 Juta untuk Batalkan Demo Sampah Tangsel
• 11 jam lalukompas.com
Berhasil disimpan.