Michael Carrick Latih Manchester United, Bruno Fernandes Hengkang?

viva.co.id
11 jam lalu
Cover Berita

VIVA – Situasi mengejutkan menyelimuti masa depan Bruno Fernandes di Manchester United, di tengah penunjukan Michael Carrick sebagai pelatih interim Setan Merah.

Manchester United resmi memecat Ruben Amorim setelah rentetan hasil mengecewakan. Sebelumnya, Darren Fletcher sempat mengisi peran sementara, dengan hasil imbang 2-2 kontra Burnley dan tersingkir dari Piala FA usai kalah dari Brighton.

Baca Juga :
Solskjaer Kecewa Manchester United Pilih Michael Carrick
Dapur Pacu Baru Setan Merah: Strategi 'Tangan Besi' Carrick dan Reuni Emosional di Old Trafford

Manajemen United kemudian bergerak cepat mencari pelatih caretaker. Dua nama masuk radar, yakni Michael Carrick dan Ole Gunnar Solskjaer. Setelah melalui pertimbangan, klub akhirnya memilih Carrick, sosok yang pernah menjalani peran serupa pada 2021 dan memiliki rekam jejak sebagai pelatih Middlesbrough.

Carrick akan menjalani debut berat saat Manchester United menghadapi Manchester City dalam laga derbi akhir pekan ini. Ia dibebani misi menstabilkan tim sebelum klub menunjuk pelatih permanen—yang bisa menjadi pelatih ke-12 dalam 13 tahun terakhir—pada musim panas mendatang.

Di balik pergantian pelatih tersebut, laporan terbaru dari i Paper menyebutkan bahwa manajemen United tengah dihadapkan pada keputusan krusial terkait pemain-pemain bintang mereka, dengan masa depan Bruno Fernandes menjadi sorotan utama.

Kapten Manchester United itu sejatinya masih terikat kontrak hingga 2027, dengan opsi perpanjangan satu tahun. Seusai kekalahan di final Liga Europa melawan Tottenham Hotspur, Fernandes sempat menolak tawaran menggiurkan dari klub Arab Saudi, Al Hilal, yang ingin mempertemukannya kembali dengan Ruben Neves dan Joao Cancelo.

Saat itu, Fernandes memilih bertahan karena masih ingin bermain di level tertinggi dan bersaing memperebutkan gelar juara. Namun, laporan terbaru menyebutkan adanya kekhawatiran bahwa gelandang asal Portugal tersebut mulai kelelahan dengan situasi internal klub.

Bruno Fernandes dikenal memiliki hubungan yang cukup baik dengan Ruben Amorim. Meski tetap menjadi figur paling berpengaruh di ruang ganti, sumber internal mempertanyakan apakah ia masih bersedia bertahan di Old Trafford di tengah kondisi klub yang terus bergejolak, sementara ambisinya tetap tinggi.

Tak hanya klub Arab Saudi, Fernandes juga disebut masih menarik minat Bayern Munich. Raksasa Bundesliga itu disebut tak keberatan mengeluarkan dana besar untuk pemain berusia di atas 30 tahun, sebagaimana yang mereka lakukan saat merekrut Harry Kane.

Baca Juga :
Legenda Kembali ke Old Trafford, Michael Carrick Jadi Nahkoda Manchester United
Daftar Calon Pelatih Manchester United
Hasil Undian Piala FA Putaran Keempat: Raksasa Berguguran, Kejutan Terus Berlanjut

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Pengamat Sorot Menguatnya Elitisme Politik dalam Pilkada lewat DPRD: Lahirkan Pemimpin Tanpa Legitimasi
• 2 jam lalutvonenews.com
thumb
Protokol AMPD di Empat Kelurahan Diaktifkan
• 10 jam laluharianfajar
thumb
Dapat Tawaran Abroad dari 3 Negara, Ini yang Lagi Dipertimbangkan Atin Rizky
• 21 jam lalukumparan.com
thumb
28 Series Indonesia Terbaik Viral hingga Terbaru 2026, Cek!
• 22 jam lalutheasianparent.com
thumb
Harmonisnya Hyun Bin dan Son Ye Jin, Cara Membangun Hubungan Sehat Tanpa Overthinking
• 16 jam lalugenpi.co
Berhasil disimpan.