Perselingkuhan Dibongkar, Inara Rusli Kena Mental Hingga Kehilangan Banyak Job

tabloidbintang.com
2 jam lalu
Cover Berita

TABLOIDBINTANG.COM - Inara Rusli alami banyak kerugian diantaranya kehilangan banyak pekerjaan sejak kesandung kasus perselingkuhan yang dibongkar oleh Wardatina Mawa.

Kuasa hukum Inara Rusli, Daru Quthny, mengungkapkan kliennya mengalami kerugian finansial yang cukup besar lantaran sejumlah kontrak kerja terpaksa dibatalkan.

“Sudah pasti (merugi secara finansial),” ujar Daru Quthny kepada wartawan belum lama ini.

Meski enggan merinci nominal kerugian, Daru menegaskan jumlahnya tidak sedikit. Pembatalan kontrak secara langsung berdampak pada pemasukan Inara.

“Jumlahnya kami tidak tahu, tetapi dipastikan kerugiannya cukup lumayan, karena banyak kontrak-kontrak yang akhirnya tidak bisa dijalankan,” terang Daru.

Tak hanya kehilangan job di dunia hiburan, lini bisnis yang dijalankan Inara Rusli juga ikut terdampak. Menurut Daru, hampir seluruh aktivitas usaha kliennya terpaksa berhenti sementara sambil menunggu proses hukum berjalan.

“Sebagian besar hampir 90 persen lebih itu sementara menunggu perkara ini selesai,” ungkap Daru.

Tekanan yang dialami Inara pun tak hanya soal materi. Kondisi mental ibu dua anak itu juga disebut ikut terguncang akibat sorotan publik dan pemberitaan yang masif.

“Dipastikan, ya, kalau untuk mental, pasti Inara kena lah. Enggak mungkin enggak,” kata Daru.

Ia menambahkan, sebagai seorang perempuan, Inara tentu tak luput dari tekanan psikologis akibat kasus yang menyeret namanya ke ranah hukum.

“Enggak mungkin juga dia enggak kena mentalnya,” pungkas Daru.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Capai Rp 1.931 Triliun, Rosan: Realisasi Investasi 2025 Lampaui Target
• 12 jam laluviva.co.id
thumb
Kasus Perdagangan Bayi dari Indonesia Mencuat di Sidang Parlemen SIngapura
• 14 jam lalukumparan.com
thumb
Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset
• 17 jam lalukumparan.com
thumb
Sutiyoso Dorong Penertiban Tiang Monorel Senayan, DPRD Buka Opsi Alih Fungsi
• 17 jam lalusuara.com
thumb
Profil Jeremie, Adik Aurelie Moeremans yang Kini Ikut Jadi Sorotan, Terjun ke Dunia Akting dan Pacari Artis Cantik
• 22 jam lalugrid.id
Berhasil disimpan.