Jakarta, tvOnenews.com - Hasil Proliga 2026 putra, LavAni berhasil mengalahkan Jakarta Bhayangkara Presisi lewat duel empat set yang berlangsung seru nan ketat.
Pertandingan antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni di hari terakhir seri Medan Proliga 2026, telah selesai digelar di GOR Voli Indoor Sport Center Deli Serdang, Sumatera Utara, pada Minggu (18/1/2026) sore WIB.
Jakarta Bhayangkara Presisi menurunkan pemain andalannya di duel penuh gengsi ini. Sang juara bertahan kembali menurunkan Rendy Tamamilang, Nizar Julfikar, Hernanda Zulfi, Agil Angga Anggara hingga Arjuna Mahendra yang mendapatkan menit bermain yang cukup banyak ketimbang pemain asing Aimal Khan.
Sementara LavAni tentunya mengandalkan dua pemain asingnya yakni Taylor Sander dan Nato Dickinson, lalu pemain lokal seperti Boy Arnez, Jasen Kilanta, Malizi, Prasojo, hingga Reyval Deho.
Tampil dominan membuat LavAni meraih kemenangan meski kecolongan satu set dari Jakarta Bhayangkara Presisi dengan skor 3-1 (25-16, 25-19, 22-25 dan 25-18).
Jalannya Pertandingan:
Set pertama berjalan cukup cepat, di mana LavAni mampu memegang kendali permainan, dan terus memperlebar jarak dari Jakarta Bhayangkara Presisi sejak laga dimulai.
Anak asuh David Lee tak terbendung dan meraih kemenangan 1-0 usai unggul 25-16 atas Jakarta Bhayangkara Presisi pada set pertama.
Set kedua, LavAni masih tampil dominan dan bahkan beberapa kali menyulitkan Rendy Tamamilang dan kawan-kawan yang membuat mereka terus memperlebar jarak.
LavAni sempat melakukan sejumlah kesalahan, namun hal tersebut tak memberikan pengaruh besar. Berbeda dari Nato Dickinson yang belum menunjukkan performa terbaiknya, Taylor Sander tampil onfire apalagi mampu bermain solid bersama Sigit Ardian yang akhirnya membawa kemenangan 2-0 untuk LavAni usai unggul 25-19 dari Jakarta Bhayangkara Presisi.
Set ketiga, Bhayangkara langsung memberikan perlawanan di mana mereka mampu menyamakan kedudukan menjadi 6-6 dan Nato sempat melakukan kesalahan sendiri.
Kedua tim sama-sama bermain ngotot dan kedudukan imbang kembali terjadi 9-9. LavAni sempat menikung 12-10, akan tetapi Boy Arnez dan kawan-kawan melakukan kesalahan serta service ace dari Agil membuat Bhayangkara berbalik unggul 13-12.
Agil Angga Anggara tampil heroik, dan berhasil membawa Jakarta Bhayangkara Presisi akhirnya mencuri set ketiga menjadi 1-2 usai menang 25-22 dari LavAni.
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476481/original/064752400_1768758136-gerakan_rakyat.jpg)
/https%3A%2F%2Fcdn-dam.kompas.id%2Fimages%2F2025%2F12%2F06%2F48e0d29498064f76879604dd411ad1d0-20251206TOK17.jpg)