Banjir Surut, KRL Kini Bisa Lintasi Stasiun Tanjung Priok dan Kampung Bandan

okezone.com
13 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA - KAI Commuter memastikan KRL sudah bisa melintasi Stasiun Tanjung Priok dan Stasiun Kampung Bandan saat ini. Sebelumnya, KRL tak dapat melintas lantaran banjir.

1. Stasiun Tanjung Priok dan Kampung Bandan Bisa Dilintasi

“Genangan air di Stasiun Tanjung Priok dan Stasiun Kampung Bandan dampak hujan saat ini telah surut," demikian keterangan KAI Commuter di akun X-nya Senin (19/1/2026).

KRL sudah bisa melintas di dua stasiun tersebut dengan kecepatan terbatas.

Baca Juga :
Genangan Air Ganggu Perjalanan KRL Bekasi dan Tanjung Priok

“Perjalanan KA di lokasi sudah dapat dilalui dengan kecepatan terbatas," ujarnya.

Para calon penumpang KRL diminta tetap mengutamakan keselamatan selama perjalanan.

"Kami mengimbau seluruh pengguna untuk tetap mengutamakan keselamatan dan mengikuti arahan dari petugas. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya," jelasnya.

Baca Juga :
Genangan Surut, Layanan KRL di Stasiun Jakarta Kota Kembali Normal

Sebelumnya, sejumlah wilayah di Jakarta terendam banjir akibat hujan deras yang mengguyur pada Minggu (18/1/2026). Selain pemukiman warga, banjir turut merendam jalan raya hingga jalur kereta.

(Erha Aprili Ramadhoni)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Richard Lee Minta Pemeriksaan Dijadwal Ulang Rabu 4 Februari
• 6 jam laludetik.com
thumb
Perombakan dan Ketatnya Persaingan di Lini Belakang Persebaya Surabaya, Akankah Bek PSM Yuran Fernandes Menyusul?
• 3 jam laluharianfajar
thumb
Menkes: Hipertensi Tak Terkontrol Picu Stroke dan Serangan Jantung
• 4 jam lalutvrinews.com
thumb
President Prabowo to Address World Economic Forum in Davos on Jan 22
• 10 jam lalumetrotvnews.com
thumb
KPK Kulik Transaksi Pembelian Mobil Mantan Sekjen Kemenaker
• 10 jam lalumerahputih.com
Berhasil disimpan.